4 Arti Pertanda Terjadinya Gempa Berdasarkan Bulan, Menurut Primbon Jawa

- 11 Maret 2022, 19:55 WIB
ilustrasi gempa bumi
ilustrasi gempa bumi /Tumisu/Pixabay/

HALOYOUTH- Terjadinya gempa bumi berdasarkan bulan memiliki arti atau pertanda sendiri menurut primbon Jawa.

Menurut primbon Jawa juga, pertanda terjadinya gempa berdasarkan bulan tersebut, ada yang memiliki arti atau pertanda yang baik dan buruk nya.

Baik dan buruknya dari arti pertanda terjadinya gempa berdasarkan bulan menurut primbon Jawa tersebut, akan menjadi pertanda baik atau buruk bagaimana waktu terjadinya.

Baca Juga: Arti Mimpi Bertemu Teman Lama Menurut Primbon Jawa, Benarkah Pertanda Rezeki?

Berikut dikutip haloyouth.com dari kanal YouTube Al Fadhily channel yang diunggah pada, 15 April 2021.

Inilah 4 arti pertanda terjadinya gempa berdasarkan bulan, menurut primbon Jawa.

1. Arti Terjadinya Gempa Di bulan Muharram (Suro)

Jika terjadi gempa bumi di bulan Muharram (suro) maka menurut primbon Jawa kejadian ini memiliki arti bahwa akan banyak orang yang perihatin.

Namun jika terjadinya malam hari pada bulan Muharram (suro), maka menurut primbon Jawa kejadian ini memiliki arti bahwa harga makanan akan mahal dan akan banyak masalah.

Baca Juga: 2 Weton Ini Suka Menolong Tapi Sombong dan Mudah Marah Menurut Primbon Jawa, Kamu Termasuk?

2. Arti Terjadinya Gempa Di Bulan Safar

Jika terjadi gempa dibulan safar pada disiang hari, maka menurut primbon Jawa kejadian ini memiliki arti atau pertanda bahwa akan banyak orang yang pindah dari negaranya (migrasi).

Apabila terjadinya malam hari pada bulan safar, maka kejadian tersebut memiliki arti atau pertanda akan banyak orang yang selamat pada tahun terjadinya gempa tersebut.

3. Arti Terjadinya Gempa Di Bulan Robiul Awal (Maulud)

Jika terjadi gempa pada bulan robiul awal atau bulan maulud, menurut primbon Jawa, kejadian ini memiliki arti atau pertanda bahwa akan banyak orang yang akan naik pangkat dan dihormati.

Akan tetapi jika terjadinya dimalam hari bulan robiul awal atau maulud, maka gempa tersebut memiliki arti atau pertanda akan banyak hujan angin serta ombak besar.

Baca Juga: Menurut Primbon Jawa, Ini 6 Tanda Garis Tangan yang Diprediksi Jadi Orang Kaya

4. Arti Terjadinya Gempa Di Bulan Robiul Akhir (Ba'da Maulud)

Jika terjadi gempa pada siang hari di bulan robiul akhir atau ba'da maulud menurut primbon Jawa, kejadian ini memiliki arti atau pertanda akan banyak orang yang meninggal serta banyak hewan ternak yang mati.

Jika terjadinya gempa tersebut pada malam hari di bulan robiul akhir atau ba'da maulud, menurut primbon Jawa kejadian ini memiliki arti atau pertanda akan banyak hujan, dan harga sandang pangan akan murah dan tidak akan gagal panen.

Demikian itulah beberapa penjelasan dari 4 arti pertanda terjadinya gempa berdasarkan bulan, menurut primbon Jawa.

Baca Juga: Cara Pindahkan Hujan Agar Pesta Pernikahan Tetap Berjalan Menurut Primbon Jawa, Lakukan Ritual In!

Dalam hal 4 arti pertanda terjadinya gempa berdasarkan bulan menurut primbon Jawa tersebut, kamu boleh percaya boleh juga tidak mempercayai nya.

Karena segala kepercayaan ada pada kepribadian masing-masing.

Dan hal penting yang perlu diingat, segala kepercayaan dan kebenaran itu ada dan datang nya hanya dari Tuhan yang Maha Esa.***

 

Editor: Mukhamad Rozali

Sumber: YouTube Al Fadhily channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah