Herry IP Jadi Rebutan Negara Ini Usai Ciptakan All Indonesian Final Ganda Putra Hylo Open 2021

7 November 2021, 14:15 WIB
Herry IP memberikan komentar terkait kekalahan Minions di final French Open 2021 /Instagram @herry_ip/Screenshoot

HALOYOUTH - Indonesia sukses menciptakan dominasi di kejuaraan Hylo Open 2021 melalui sektor ganda putra yang akan bertanding di final pada 7 November 2021.

Ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya akan berhadapan dengan juniornya Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin untuk memperebutkan gelar juara.

Kesuksesan tersebut tentunya tidak lepas dari pengaruh tangan sang pelatih, yakni Herry Iman Pierngadi atau Hery IP.

Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 Hari Ini: Indonesia Bakal Perang Saudara Memperebutkan Juara

Baca Juga: Ngebut Kejar BWF World Tour Finals, Aaron Chia Berharap Marcus-Kevin dkk Kandas dan Bilang Begini

Herry IP sukses menciptakan sektor ganda putra yang paling mendominasi di setiap turnamennya. Bahkan dia pun mampu membangkitkan keunggulan para anak didiknya tersebut.

Diketahui pada kejuaraan Hylo Open 2021, sektor ganda putra Indonesia langsung mendominasi di babak perempat final hingga partai puncak yaitu final.

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan yang masuk di babak perempat final sebelumnya harus tersingkir oleh juniornya yaitu Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin.

Baca Juga: Menang dari Thailand di Hylo Open 2021, Marcus-Kevin Khawatir Lawan Atlet Ini

Baca Juga: Indonesia Juara Hylo Open 2021, Kevin Sanjaya Bilang Begini

Selain itu Fajar Alfian dan Rian Ardianto juga harus tersingkir di babak perempat final Hylo Open 2021 usai disingkirkan oleh juniornya Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yoche.

Tentu hal ini membuktikan bahwa regenerasi pada ganda putra takkan pernah habis bagi Indonesia yang terus bermunculan pemain muda.

Sedangkan Marcus Gideon yang sukses menyingkirkan pasangan Thailand Supak Jomkoh dan Kittinupong Kedren menang dengan mudah hanya dengan dua gim langsung.

Baca Juga: Dua Pasang Ganda Putra Wakil Indonesia Ini Terancam Tak Bisa Ikut Indonesia Master 2021, Begini Penjelasanya

Baca Juga: Dua Pasang Ganda Putra Wakil Indonesia Ini Terancam Tak Bisa Ikut Indonesia Master 2021, Begini Penjelasanya

Alhasil, Indonesia pun akan menampilkan dua pasangan ganda putra yang akan bertanding di partai final untuk memperebutkan juara.

Atas kehebatan dominasi Indonesia itu, pelatih Herry IP langsung mendapatkan sorotan dari media asing.

Herry IP yang merupakan pelatih bulutangkis ganda putra PBSI itu disebut media asing memiliki kemampuan di atas rata-rata.

Baca Juga: The Daddies Kalah oleh Juniornya di Hylo Open 2021, Mohammad Ahsan Disorot BWF Karena Ini?

Sudah banyak pasangan ganda putra Indonesia yang menghasilkan segudang prestasi berkat hasil bimbingan dari seorang Herry IP. Bahkan berkat tangan dinginnya itu, pasangan Candra Wijaya/Tony Gunawan sukses meraih medali emas di Olimpiade Sydney.

Selain itu ada juga pasangan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan yang berhasil menjadi juara Dunia sebanyak tiga kali berturut-turut, dan juga meraih medali emas di Asian Games.

Terbaru adalah pasangan Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon yang saat ini banyak meraih gelar di BWF World Tour dan juga mendominasi dunia dalam kurun waktu tiga tahun kebelakang.

Baca Juga: Ganda Putra Indonesia Borong 3 Piala Sekaligus di Hylo Open 2021

Baca Juga: Jonatan Christie Sebut 6 Pebulutangkis ini Lawan Terberat Sulit Dikalahkan Salah Satunya Rekan Senegara

Berkat kemampuan Herry IP tersebut, media asing asal India, 360badminton pun menyebut Herry IP sebagai pelatih yang tak ada duanya.

Herry IP disebut memiliki solusi taktis di setiap situasi yang mustahil selama pertandingan berlangsung dan selalu mendapatkan pujian dari banyak pakar bulutangkis hingga sesama pelatih di seluruh dunia.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: 360badminton.com

Tags

Terkini

Terpopuler