Jalin Kasih dengan Valencia Tanoesoedibjo, Ini Fakta Tentang Kevin Sanjaya Hingga Dianggap Tak Miliki Potensi

18 Februari 2022, 13:10 WIB
Kevin Sanjaya dengan Valencia /Instagram @badminton_pap/

HALOYOUTH - Nama Valencia Tanoesoedibjo kini menjadi perbincangan hangat Badminton Lovers tanah air maupun dunia, lantaran kedekatannya dengan pebulutangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Kevin Sanjaya Sukamuljo yang bertandem dengan Marcus Gideon di ganda putra, kini dirinya dikabarkan menjalin kasih dengan salahsatu pengusaha sukses di Indonesia Valencia Tanoesoedibjo.

Hubungan asmara Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Valencia Tanoesoedibjo selalu menjadi sorotan hangat publik. Bahkan, potret kebersamaan Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Valencia Tanoesoedibjo seketika tersebar luas di sosial media.

Kevin yang saat ini berada di peringkat tertinggi BWF bersama Marcus Gideon, keduanya telah banyak meraih gelar di turnamen berlevel 300 hingga Super 1000, salah satunya All England, Indonesia Open dan China Open telah mereka raih.

Ajang empat tahunan olahraga terbesar se-Asia, Asian Games 2018 juga menjadi milik kevin dan Gideon, keduanya juga meraih banyak penghargaan, salah satunya BWF Best Male Player of the Year 2017 dan 2018.

Mpin sapaan akrab pecinta bulutangkis atau Badminton Lovers, sering di sebut tengil. Bukan tanpa sebab, Kevin yang bermain seolah-olah memperlihatkan kepercayaan dirinya saat berada di lapangan seringkali membuat pebulutangkis luar gregetan melihat tingkah lakunya.

Baca Juga: Melati Daeva Oktavianti Sedih, Kecewa Hingga Marah Gara-gara Insiden Ini, Tapi Tak Bisa Berbuat Banyak

Meski demikian, Mpin selalu menjadi tontonan menarik bagi pecinta bulutangkis Indonesia dan dunia, karena memiliki kemampuan bermain di atas rata rata dengan tekhnik dan skill yang mumpuni.

Dengan memiliki kemampuan bermain bulutangkis tersebut, mengantarkan Kevin bersama tandemnya Gideon ke jajaran ganda putra elit top dunia, Sehingga sangat sulit untuk dikalahkan.

Dibalik kesuksesan Kevin Sanjaya saat ini, ada beberapa Fakta yang ia miliki dan jarang diketahui Badminton Lovers tanah air maupun dunia.

Berikut adalah Fakta tentang Kevin Sanjaya Sukamuljo yang jarang diketahui:

1. Memiliki bakat bulutangkis dari lahir

Banyak orang mengira bahwa Kevin Sanjaya memiliki bakat bulutangkis dari lahir, tapi faktanya Mpin baru mengenal tepok bulu saat usianya tiga setengah tahun.

Ia kemudian bergabung di PB Putra 46 Jember sejak berada di bangku Sekolah Dasar, perjuangan Kevin untuk mengasah ilmu bulutangkisnya di klub-nya itu tidak mudah.

Baca Juga: Profil Taufik Hidayat, Berikut Fakta Perjalanan Karir dari di Paksa, Hingga Jadi Juara

Pemain kelahiran Banyuwangi 1995 silam, harus menempuh jarak sekitar tiga jam dari banyuwangi menuju Jember untuk berlatih, aktifitas itu giat kevin lakukan setiap empat hari dalam seminggu.

2. Nama kevin terinspirasi dari film Home Alone

Film Home Alone yang sangat populer selama tahun 90-an. Ayah kevin, Sugiarto Sukamuljo sangat menyukai karakter seorang anak yang ada di film tersebut bernama Kevin.

Ia menginginkan putranya menjadi pintar dan berani seperti anak itu. Jadi, setelah berbicara dengan istrinya mengenai ide-nya. Sugiarto sukamuljo menamai putranya Kevin.

3. Tak dianggap memiliki potensi

Kevin mengikuti tes seleksi masuk klub PB DJARUM pada tahun 2006, PB DJARUM merupakan klub bulu tangkis terbesar di indonesia.

PB DJARUM setiap tahunnya menyeleksi banyak pemain junior yang menjanjikan dan memberikan mereka pembinaan dan fasilitas bulu tangkis yang layak bagi siapa saja yang bisa lolos mengikuti tes yang diberikan.

Tapi, sayangnya bagi Kevin, ia tidak terpilih masuk klub. Para pelatih tidak tertarik kepadanya karena ia terlalu pendek. Bahkan, Kevin dianggap tak memiliki potensi untuk menjadi pebulutangkis top dunia.

Setelah tidak terpilih dalam seleksi, ayah Kevin meningkatkan intensitas latihannya dari empat hari seminggu menjadi tujuh hari seminggu. Agar ia bisa masuk klub.

Baca Juga: Terkuak dan So Sweet! Inilah 5 Deretan Atlet badminton yang Cinlok di Lapangan

Di tahun 2007, kevin hampir tidak terpilih lagi karena masalah tinggi badan, tetapi manajer tim baru di PB DJARUM Fung Fermadi, melihat adanya sesuatu dalam diri kevin.

Fung Fermadi menyadari bahwa kevin memilik antisipasi yang sangat baik, jadi ia meyakinkan pelatih lain dan baru kemudian kevin diizinkan masuk klub PB DJARUM di tahun itu.

4. Peringkat 1 dunia di ganda campuran

Kevin pernah menduduki peringkat 1 dunia junior BWF sektor ganda campuran. Ia bermain di kejuaraan dunia junior 2013 dengan partnernya Masita Mahmudin.

Sukamuljo dan masita harus puas dengan medali perak karena mereka kalah di final atas ganda campuran China Chen Qing Chen dan Huang Kai Xiang.

5. Pernah bermain sektor tunggal

Kevin pernah bermain di sektor tunggal hingga tahu 2010. Tetapi ia tidak mendapatkan hasil yang bagus.

Para pelatih menginginkannya bermain ganda karena ia menderita kekalahan demi kekalahan di tunggal. Namun kevin tidak mau bermain ganda, bahkan orang tuanya tidak mengizinkannya bermain ganda.

Tetapi para pelatih yakin dengan kemampuan bulutangkis kevin yang lebih cocok di ganda dan kevin akhirnya setuju untuk bermain ganda

Dan akhirnya itu terbukti sampai sekarang, Kevin yang saat ini menjalin kasih dengan Valencia Tanoe, menduduki peringkat satu dunia bersama Marcus Gideon dari Desember 2017 hingga kini. ***

Editor: Adi Riyadi

Tags

Terkini

Terpopuler