Konflik Ukraina-Rusia Memanas, Tim Bulutangkis Indonesa Batal Ikuti Polish Open Internatonal Challenge 2022

26 Februari 2022, 20:57 WIB
Imbas dari Perang Ukraina-Rusia, Tim Indonesia Batal Ikuti Kejuaraan Polish IC 2022 /Tangkapan layar Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Konflik Ukraina-Rusia yang makin memanas, menyebabkan keikut sertaan Tim Bulutangkis indonesia gagal mengikuti turnamen Polish Open International Challenge 2022 yang digelar di Polandia pada 24-27 Maret 2022.

Konflik Ukraina dan Rusia menghalangi langkah timnas Indonesia untuk berangkat ke Polandia, dengan alasan keselamatan.

Melalui pesan singkat dari kepala PP PBSI, keberangkatan timnas indonesia dibatalkan, hal ini berdasarkan rekomendasi langsung oleh Dubes RI untuk Polandia.

"Untuk keamanan dan keselamatan atlet atlet kita, maka kami menerima rekomendasi Dubes RI untuk Polandia dengan menarik keikut sertaan dari Polish Open," ucap Kabid Humas dan Media PP PBSI Broto Happy, seperti dikutip dari Antara News pada 26 Februari 2022.

Baca Juga: Disebut Sebagai Penerus Fajar Alfian, Berikut Profil Muhammad Shohibul Fikri: Asal Klub, Umur dan Akun IG

Pembatalan Timnas Bulutangkis untuk berangkat ke Polandia tidak lain karena alasan keselamatan, mengingat kedua negara yang terjadi konflik berbatasan dengan Polandia.

Bebebekal rekomendasi tersebut, membuat PBSI segera mengadakan rapat internal yang menghasilkan pembatalan untuk keberangkatan timnas Bulu tangkis Indonesia, dengan Alasan keselamatan pemain

"Ibu Duta Besar Ri Untuk Polandia menyampaikan bahwa kondisi ukraina saat ini seang memanas akibat serangan militer Rusia. dan berimbas kepada negara-negara yang berbatasan langsung seperti Polandia ini, situasi tidak menentu dan bisa berubah setiap saat," lanjut Broto.

Baca Juga: PBSI Utus Tenaga Muda, Apriyani Rahayu dan Gregoria Mariska Akan Ngemong di Orleans Masters 2022

PBSI akan mencari alternatif turnamen lain agar para atlet pelapis dan junior bisa unjuk gigi.

"Tadinya ajang ini akan dijadikan sebagai wadah unjuk gigi para pebulu tangkis pelapis dan junior, Tapi kami paham bahwa keselamatan dan keamanan adalah hal terpenting, kami juga kan mencari alternatif turnamen lainnya setelah ini," ungkap Broto.*

 
Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Antaranews

Tags

Terkini

Terpopuler