Lolos ke Babak Semifinal Thailand Open 2022, Dubes RI untuk Inggris Peringatkan BL Jangan Dekati Fajar-Rian

20 Mei 2022, 21:00 WIB
Fajar alfian rian ardianto juara swiss open 2022 /@PBSI/

HALOYOUTH - Dr. Desra Percaya yang merupakan Dubes Indonesia untuk Inggris, beri peringatan kepada badminton lovers agar tidak mendekati Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Peringatan untuk badminton lovers tersebut diungkapkan Desra Percaya saat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan diri lolos ke babak semifinal Thailand Open 2022.

Lolosnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ke babak semifinal Thailand Open 2022, setelah mereka taklukan ganda putra Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.

Baca Juga: The Minions dan The Daddies Bakal Digeser Usai Kalah di Thomas Cup 2022, Herry IP Andalkan Pemain ini

Bertanding di Impact Arena, Bangkok pada Jum'at 20 Mei 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto taklukan wakil Jepang melalui rubber game dengan skor 21-13, 19-21, dan 21-4.

Sejak awal gim pertama, Fajar/Rian memang sudah mampu mendominasi jalannya permainan, bahkan mereka berhasil unggul 11-7 dari Keiichiro/Yoshinori hingga interval.

Selepas interval Fajar/Rian terus menjauhkan skor mereka dari Keiichiro/Yoshinori, hingga akhirnya ganda putra Indonesia itu mampu mengakhiri gim pertama dengan kemenangan 21-13.

Pada gim ke dua permainan Fajar/Rain mampu diimbangi Keiichiro/Yoshinori, bahkan kejar-kejaran poin sempat terjadi diantara kedua pasangan ganda putra tersebut.

Baca Juga: Warganet Kesal, Riony Mainaky Dituduh Membela Kekalahan Chico Wardoyo di SEA Games 2021: Bilang Aja...

Namun Fajar/Rian masih mampu mengungguli poin dari wakil Jepang, bahkan mereka berhasil menang dari pasangan Keiichiro/Yoshinori hingga interval gim ke dua dengan skor tipis 11-10.

Selepas interval Keiichiro/Yoshinori berhasil membalikan kedudukan, Fajar/Rian pun tak mampu mengejar ketertinggalannya hingga akhirnya mereka kalah 19-21 dari wakil Jepang.

Lanjut gim ke tiga Fajar/Rian seolah tak mendapat perlawanan dari Keiichiro/Yoshinori, wakil Indonesia itu bahkan berhasil menutup gim penentu ini dengan kemenangan telak 21-4.

Atas kemenangannya tersebut, menjadikan Fajar/Rian sebagai pasangan ganda putra pertama yang berhasil mengamankan tiket ke babak semifinal Thailand Open 2022.

Kemenangan Fajar/Rian membuat banyak pihak mengapresiasi capaiannya tersebut, termasuk salah satu diantaranya yaitu Desra Percaya, Dubes Indonesia untuk Inggris.

Baca Juga: Lika-liku Karir Coach Irwansyah: Ciptakan Rekor Besar, Hingga 'Disenggol' Legenda Bulutangkis Dunia

Apresiasi itu diungkapkan Desra melalui sebuah komentar, ketika ada akun media sosial yang mengunggah momen kesuksesan Fajar/Rian dalam menaklukkan ganda putra Jepang.

Sebagaimana dikutip Haloyouth.com dari Instagram @badminton.ina pada Jum'at, 20 Mei 2022, ketika akun tersebut memberitakan keberhasilan Fajar/Rian ke publik.

"Permainan yang cukup baik, babak perempat final di akhiri dengan sangat mulus oleh Fajar/Rian, Ayo semangat di babak Semifinal!," tulis caption akun tersebut.

Dalam unggahan tersebut Desra berkomentar dengan memberikan semangat untuk Fajar/Rian, agar mereka terus melangkah hingga akhirnya bisa juara di Thailand Open 2022.

Baca Juga: Sadis! Jepang Hanya Diberi 4 Poin, Fajar-Rian Segel Tiket Semifinal Thailand Open 2022, Warganet: Gila......

"Ayo Fajri maju terus dan juara," tulis komentar Desra melalui akun Instagram miliknya @desrapercaya.

Di sisi lain, Desra juga mengingatkan kepada para badminton lovers Indonesia untuk berhati-hati, dan jangan sampai terlalu dekat dengan pasangan Fajar/Rian.

Alasan Desra melarang BL menjaga jarak dengan Fajar/Rian yaitu, karena dikhawatirkan mereka akan diabetes, sebab pasangan Indonesia yang satu ini sangatlah manis dan ganteng.

"Hati2 BL jangan dekat2 sama Fajri ya.. karena mereka berdua ganteng dan manis.. jadi bisa bikin diabetes loooh," lanjut komentar Desra sembari tertawa lebar.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Instagram @badminton.ina

Tags

Terkini

Terpopuler