Dipermalukan Shesar Vito, Lee Zii Jia Sempat Akui Hal Mengejutkan, Lee: Cedera Pinggul Bukan Alasan

30 Juni 2022, 19:25 WIB
Lee Zii Jia /Youtube Shuttle Flash/

HALOYOUTH - Pebulutangkis andalan ketiga Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito secara mengejutkan membuat publik Malaysia terdiam.

Shesar Hiren Rhustavito berhasil mempermalukan Lee Zii Jia di depan pendukungnya sendiri di babak 16 besar Malaysia Open 2022.

Di babak pertama, pemain yang biasa dipanggil Vito ini langsung bermain menyerang sejak awal pertandingan hingga unggul 11-8 di interval babak pertama.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022, Ada Persib yang Bentrok Dengan PSS

Selepas interval, konsentrasi Vito buyar sehingga ia sempat lengah dan membuat Lee Zii Jia menyamakan kedudukan di skor 15-15.

Ketika Lee Zii Jia mulai menemukan permainannya tak membuat Vito panik, ia menjaga fokusnya dan hasilnya memenangkan game pertama dengan skor tipis 21-19.

Memasuki game kedua, Lee Zii Jia memberikan perlawanan yang sengit namun Shesar tak membiarkannya menang mudah kali ini.

Baca Juga: BL China Murka Ganda Putranya Dikalahkan Ahsan-Hendra di Babak 16 Besar Malaysia Open 2022

Lee Zii Jia unggul 11-9 di interval babak kedua, namun Vito berhasil menyamakan kedudukan menjadi 11-11.

Lee Zii Jia beberapa kali unggul dari Vito 12-15 hingga 15-17, namun pemain Indonesia berusia 28 tahun ini tak membuat Lee Zii Jia unggul jauh.

Shesar kembali menyamakan skor menjadi 18-18 namun akhirnya Lee Zii Jia memenangkan game kedua dengan skor 19-21.

Baca Juga: Taklukan Lee Zii Jia, Berikut Head To Head Vito Vs Unggulan Jepang di Perempat Final Malaysia Open 2022

Pada game ketiga, Lee Zii Jia tampil dominan di awal laga dan membuatnya unggul jauh 4-9 hingga 8-13.

Namun Vito sukses menyamakan kedudukan menjadi 13-13 dan secara mengejutkan memenangkan permainan dengan skor telak 21-16.

Kekalahan ini cukup mengejutkan, pasalnya Lee Zii Jia menjadi pemain yang mendekati performa Viktor Axelsen yang selalu tampil menggila.

Baca Juga: Susul Antonsen, Simpati Vito untuk Pebulutangkis Denmark ini di Malaysia Open 2022

Namun ternyata sebelum bertanding menghadapi Shesar, Lee Zii Jia mengatakan bahwa ia saat ini tengah menderita cedera pinggul.

Namun cedera tersebut bukan menjadi alasan untuk mundur, ia mengaku bahwa turnamen ini tentang siapa yang memiliki fisik lebih kuat.

“Sebagian besar pemain yang bermain di turnamen ini lelah dan itu (cedera pinggul) bukan alasan," kata Lee Zii Jia dikutip dari The Star pada 30 Juni 2022.

Baca Juga: Selebrasi Berlebihan, Lee Zii Jia Tersungkur di Malaysia Open 2022 Oleh Vito, BL Malaysia Ini Salahkan Pelatih

“Turnamen ini tentang siapa yang tahan uji fisik sampai akhir,” kata pemain peringkat 5 dunia itu.

“Saya masih perlu menyesuaikan diri dengan kondisi angin di stadion tetapi itu adalah dorongan untuk bermain di depan penonton tuan rumah. Itu seperti pertandingan normal bagi saya hari ini (kemarin),"

“Saya lebih tenang dan dewasa dalam menangani tekanan sekarang dan juga memiliki kepercayaan diri untuk bermain di depan penonton yang banyak,” kata Zii Jia.***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: The Star

Tags

Terkini

Terpopuler