Jelang Kejuaraan Dunia 2022, Warganet Khawatirkan Kondisi Marcus Gideon, Cara Jalannya Jadi Sorotan

18 Agustus 2022, 16:15 WIB
Marcus Fernaldi Gideon kembali berlatih jelang Indonesia Open 2022 /Instagram / @kevin_sanjaya/

HALOYOUTH - Jelang Kejuaraan Dunia 2022, warganet Indonesia ramai-ramai mengkhawatirkan kondisi ganda putra andalan Indonesia.

Penampilan ganda putra ranking 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo masih menjadi yang paling dinantikan.

Penggemar Marcus-Kevin saat ini sudah tidak sabar melihat idola mereka kembali berlaga di ajang internasional.

Baca Juga: BWC 2022: Hanya di Sektor Ini Indonesia Tak Pernah Rasakan Gelar Juara Dunia

Marcus-Kevin tahun ini hanya tampil di tiga turnamen saja dan harus melewatkan beberapa turnamen bergengsi.

Pasangan berjuluk duo Minions ini harus beristirahat cukup panjang usai Marcus Gideon harus menjalani pemulihan pasca operasi setelah All England Open 2022.

Marcus-Kevin yang tidak dalam kondisi terbaik memaksakan diri untuk tampil di Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 sehingga penampilan mereka tidak begitu memuaskan.

Baca Juga: Komentari Marcus-Kevin Jelang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, BL China: Menanti Apakah The Minions Bisa...

Marcus-Kevin harus tersingkir di babak semifinal Indonesia Masters 2022 dan babak kedua Indonesia Open 2022.

Usai dua turnamen tersebut, Duo Minions pada akhirnya harus ditarik mundur dari Malaysia Masters, Malaysia Open hingga Singapore Open 2022.

Hal itu bertujuan agar Marcus Gideon bisa menjalani pemulihan dengan baik serta fokus berlatih untuk Kejuaraan Dunia 2022.

Baca Juga: Ketakutan China Jadi Kenyataan, Kini 6 Ganda Putra Indonesia Kuasai Ranking Top Dunia

Setelah beberapa bulan lamanya absen, Marcus-Kevin akhirnya kembali bersiap untuk Kejuaraan Dunia 2022 yang akan di gelar pada 22 Agustus 2022 nanti.

Namun jelang Kejuaraan Dunia 2022 ini, beredar sebuah video yang memperlihatkan cara jalan pincang Marcus ketika bersama anaknya, Marcus Gideon junior mendapat sorotan.

Marcus Gideon

"Kalau melihat jalannya MFG (Marcus Fernaldi Gideon) belum 100 persen normal ya," tulis keterangan warganet.

Baca Juga: Pamer OOTD! Harga Perhiasan Valencia Tanoesoedibjo Calon Istri Kevin Sanjaya Bikin Elus Dada

"Jalannya masih pincang," komentar yang lain.

"Kayaknya belum pulih kakinya Gideon, jalannya belum normal," kata yang lain.

Sementara itu, asisten pelatih ganda putra Indonesia, Aryono Miranat mengatakan bahwa anak asuhnya termasuk Marcus-Kevin dalam kondisi oke.

"Persiapan total kurang lebih dua bulan. Mental, fisik, dan teknik sudah oke. Kalau untuk strategi dan mau main seperti apa baru nanti akan kami evaluasi setelah di Tokyo," ungkap Aryono dikutip Haloyouth dari laman Antara News pada 18 Agustus 2022.***

 

 

Editor: Adi Riyadi

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler