Memalukan! Panitia Porprov Banten 2022 Tak Berikan Medali Tim Futsal Kab Serang Pulang Tanpa Medali dan Maskot

27 November 2022, 10:22 WIB
tim futsal putra Kabupaten Serang /SC Instagram futsalserang.id/

HALOYOUTH-Kejadian memalukan terjadi pada event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten 2022 yang dilaksanakan di Kota Tangerang.

Bagaimana tidak, Tim Futsal putra Kabupaten Serang yang berhasil membawa pulang medali perak diduga tidak diberikan medali oleh pihak penyelenggara Porprov VI Banten 2022

Diketahui, Tim Futsal putra Kabupaten Serang gagal meraih medali emas usai dikalahkan tuan rumah Kota Tangerang.

Bertanding di lapangan Vini Vidi Vici (V3) Kota Tangerang pada Sabtu (26/11), Tim Futsal Kabupaten Serang kalah dengan skor telak 7-0 dari Kota Tangerang.

Baca Juga: Bikin Bangga! Wushu Kabupaten Serang Juara Umum Porprov VI Banten 2022

Usai pertandingan final, kejadian memalukan justru mencoreng perhelatan Porprov VI Banten 2022.

Para peraih medali tidak diberikan medali secara langsung dilapangan.

Dilansir dari akun instagram @futsalserang.id, tim futsal Kabupaten Serang merasa kecewa dengan perlakuan panitia Porprov VI Banten 2022.

Para peraih medali tidak diberikan medali secara langsung dilapangan, padahal ini moment 4 tahun sekali bagi atlet. Namun dalih panpel tidak bisa memberikan medali, karena panitia pusat memberikan medali terbatas.

Baca Juga: Raih Medali Emas di Porprov Banten 2022, Sahrul Gunawan: Saya Bangga, Terimakasih Pelatih dan KONI Kab Serang

Dengan begitu, momen yang ditunggu para atlet seakan sirna, meski sudah meraih prestasi para atlet pulang tanpa medali dan maskot Porprov VI Banten 2022 di Kota Tangerang.

Kekecewaan mereka memuncak karena panitia dianggap tidak menghargai perjuangan para atlet.

Kapten Tim Futsal Kabupaten Serang, Rizky Hidayatullah mengatakan dirinya sangat kecewa kepada panitia yang tidak bisa memberikan medali kepada rekan timnya.

"Tarkam aja piala sama hadiah uang langsung dibagikan, ini sekelas Porprov medali aja diminta lagi," katanya.

Baca Juga: Kadisporapar Minta Atlet Kab Serang Pantang Menyerah Raih Emas di Porprov Banten 2022 Bonus Rp35 Juta Menanti

"Bukan masalah menang kalah, tapi ini momentum yang ditunggu-tunggu, tapi tidak ada medali, padahal untuk berfoto dengan keluarga dan tim tapi tidak ada medalinya, gimana mau buat dokumentasi,"

Rizky berharap medali perak yang seharusnya bisa dibawa pulang tim Futsal Kabupaten Serang segera diberikan panitia Porprov Banten 2022.

"Semoga medalinya bisa segera dikirimkan panitia pelaksana," pungkasnya.***

Editor: Muhammad Jejen

Tags

Terkini

Terpopuler