Indonesia vs Uni Emirat Arab: Anak Asuhan Shin Tae Yong Harus Waspadai Dua Pemain Ini

- 10 Juni 2021, 08:35 WIB
Evan Dimas ketika berduel dengan pemain Thailand di kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G  Timnas Indonesia vs Thailand bakal dihelat di Stadion Al Marktoum, Uni Emirat Arab pada 3 Juni, 2021
Evan Dimas ketika berduel dengan pemain Thailand di kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Timnas Indonesia vs Thailand bakal dihelat di Stadion Al Marktoum, Uni Emirat Arab pada 3 Juni, 2021 /Instagram/PSSI/

HALOYOUTH - Timnas Indonesia akan menghadapi Uni Emirat Arab di Laga terakhir kualifikasi piala dunia 2022 grup G pada Jumat 11 Juni 2021.

Timnas Indonesia saat ini berada di dasar klasemen dengan satu poin dari 7 pertandingan, sementara Uni Emirat Arab menduduki peringkat dua klasemen dengan poin 12.

Pada laga nanti ada beberapa pemain UEA yang harus di waspadai oleh Indonesia diantaranya Ali Mabkhout dan pemain naturalisasi mereka, Fabio Lima.

Baca Juga: Cetak Satu Gol, Cristiano Ronaldo Berikan Sinyal Bahaya Untuk Lawan Timnya di Euro 2020

Sejauh ini Mabkhout telah mencetak dua gol di dua pertandingan terakhir dengan total 8 gol dikualifikasi piala dunia 2022. Torehan 8 gol pemain Al Jazira ini menjadikannya pemain tersubur kedua di gelaran ini setelah Takumi Minamino asal Jepang (9 gol).

Pemain kelahiran 5 oktober 1990 tersebut merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa di timnas Uni Emirat dengan raihan 73 gol dari 90 pertandingan sampai saat ini sejak tahun 2009.

Sedangkan Fabio Lima, merupakan pemain naturalisasi asal Brazil telah mencetak 3 gol dari tiga pertemuan terakhir, sejauh ini, sejak bergabung dengan timnas Uni Emirat arab tahun 2020 lalu, pemain bernama lengkap Fabio Virginio de Lima ini telah membukukan caps sebanyak 7 kali dan mencetak 4 gol.

Baca Juga: 4 Fakta Portugal vs Israel, Nomor 2 Gol Perdana Ronaldo ke Gawang Israel

Kedua pemain ini tentu saja akan merepotkan barisan pertahanan timnas Indonesia, di tambah lagi level Uni Emirat dengan anak asuhan Shin Tae Yong sangat jauh berbeda.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah