Wales Gugur di 16 Besar EURO 2020, Gareth Bale: Wasit Dipengaruhi Suporter, Mengecewakan!

- 27 Juni 2021, 07:30 WIB
Gareth Bale kala sedang melakukan wawancara setelah laga usai
Gareth Bale kala sedang melakukan wawancara setelah laga usai /Gareth Bale/Screenshot Instagram

HALOYOUTH- Wales menjadi tim pertama yang gugur ke babak perempat final EURO 2020, usai kalah dari Denmark dengan skor 4-0 di Amsterdam Arena, Sabtu 26 Juni 2021.

Pertandingan ini diwarnai dengan satu kartu merah yang keluar dari kantong wasit, kepada Harry Wilson di akhir pertandingan. Alhasil Wales harus bermain dengan 10 orang di sisa pertandingan.

Di awal babak pertama, sebenarnya Wales sempat memegang kendali permainan, dengan sangat bagus dan menjaga penguasaan bola.

Baca Juga: 2 Final Dini Tersaji, Berikut Jadwal Pertandingan Babak 16 Besar EURO 2020

Namun setelah gol pertama Denmark datang, alur permainan menjadi berbalik dan menjadi mimpi buruk bagi Wales.

Ditambah lagi dengan dua gol di penghujung laga menjadi penyelesaian yang mudah bagi Denmark, karena unggul jumlah pemain.

Gareth Bale pun menyadari bahwa permainan awal mereka tidaklah buruk, namun setelah gol pertama untuk Denmark hadir mereka seperti kehilangan arah bermain.

"Ini bukan seperti yang kami inginkan, dari sudut pandang kami, kami memulai dengan sangat baik dan kemudian permainan berubah," ujar Bale pada BBC Sport ditemui saat laga usai.

Baca Juga: Mobile legends: 2 Tim Baru di MPL ID Season 8 yang Sebentar Lagi Akan Bergulir

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah