Anthony Ginting Banjir Ucapan Usai Raih Medali Perunggu, The Daddies: Congrats Ting, BWF: Kame Kame Hah!

- 5 Agustus 2021, 15:30 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Ginting meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.
Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Ginting meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020. /Instagram @bwf.official

HALOYOUTH - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting sukses membawa medali perunggu pada Olimpiade Tokyo 2020.

Kemenangan Anthony Ginting tersebut usai mengalahkan Kevin Cordon pada Selasa, 2 Agustus 2021 kemarin.

Laga Anthony Ginting vs Kevin Cordon yang dilangsungkan di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, itu berakhir dengan skor 21-11 dan 13-21.

Baca Juga: Anthony Ginting Dapat Julukan Unik dari BWF Usai Raih Medali Perunggu Olimpiade Tokyo 2020

Kemenangan Anthony Ginting dengan ini menambah sumbangan medali dari cabang olahraga bulu tangkis.

Anthony Ginting pun mengucapkan terimakasih atas dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Indonesia.

Hal itu diungkapkan oleh Anthony Ginting pada Instagram pribadinya @sinisukanthony pada Kamis, 5 Agustus 2021.

Baca Juga: Profil Prestasi Chen Long & Lin Dan, Dua Atlet Badminton Tunggal Putra yang Dibandingkan oleh Netizen China

Anthony Ginting pun mendapatkan banjir ucapan dukungan bahkan dari pemain kelas nomor urut dua dunia Hendra Setiawan.

Pasangan ganda dari Ahsan ini ikut mengucapkan selamat kepada Anthony Ginting yang sudah berhasil membawa medali perunggu.

"Congrats ting," ucap @hendrasansan.

Baca Juga: Momen Apriyani Rahayu Bungkam Teriakan Chen Qing Chen pada Final Bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020

"CONGRATS GANTENG!!," tulis akun @melatidaeva.

Tidak hanya dari Hendra Setiawan saja, ucapan selamat kepada Anthony Ginting juga turut datang dari akun Instagram resmi BWF.

"Congratulations @sinisukaginting kame kame hah!! Pika pika Ting!! Kungfu fighting!!," tulis @bwf.official

Baca Juga: Chen Qing Chen Minta Maaf Usai Dilaporkan Korea ke BWF, Chen: Itu Dorongan Mencetak Gol

Netizen pun ramai-ramai mengucapkan selamat dan Anthony Ginting dijuluki sebagai sad boy Cimahi, lantaran Anthony Ginting merupakan putra kelahiran Cimahi, Jawa Barat.

"Sad boy Cimahi nih boss," tulis akun @amlyfbrr.

"Sad boy Cimahi," tulis akun @anisa_nabila.

Baca Juga: Chen Qing Chen Dijuluki Dora oleh Netizen Indonesia, hingga Digugat Korea atas Ucapan Kasar saat Bertanding

"Dah juara gausa galau-galauan lg di FB," ucap akun @boobamikluvrr.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: instagram @sinisukaanthony


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah