Terbaru, Daftar Skuad Indonesia yang akan Berlaga di Piala Sudirman Bocor, Tanpa Kevin Sanjaya?

- 11 September 2021, 06:29 WIB
Potret Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon
Potret Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon /badmintonindonesia.org/

HALOYOUTH - Tim Bulutangkis Indonesia baru saja melaksanakan gelaran simulasi yang akan memperebutkan tempat untuk menuju Piala Sudirman, Piala Thomas dan Uber 2020.

Sebelumnya, BWF telah merilis daftar unggulan yang menempatkan Indonesia pada unggulan ketiga, sementara China sebagai juara bertahan sekaligus juara paling banyak Piala Sudirman, berada di unggulan pertama

Piala Sudirman sendiri akan diselenggarakan pada 26 September hingga 5 Oktober 2021 mendatang di wilayah Eropa tepatnya di Vantaa, Finlandia.

Pada Piala Sudirman 2021 Indonesia menghuni Grup C yang akan berhadapan dengan tiga negara Eropa yakni Rusia, Kanada, dan Denmark. Lawan berat tim merah putih pada turnamen nanti yakni Denmark.

Baca Juga: Selain 3 Rival The Minions, Pemain Jepang Ini Bakal Absen di Piala Sudirman 2021, Makin Ompong?

Meski PBSI selaku federasi bulutangkis Indonesia belum merilis secara resmi daftar pemain yang bakal diturunkan pada turnamen Piala Sudirman, namun baru baru ini rilis pemain bocor ke publik.

Hal tersebut terungkap dalam cuitan akun @XumaFans baru-baru ini memposting sebuah bocoran daftar pemain Indonesia yang akan diikutsertakan ke turnamen beregu campuran Piala Sudirman pada 26 September – 3 Oktober mendatang, di Fantaa, Finlandia.

Untuk pemain pria dalam daftar pemain ada nama Mohammad Ahsan yang sempat absen pada simulasi kemarin karena masalah kebugaran akan kembali dipasangkan dengan Hendra Setiawan.

 Baca Juga: UPDATE Piala Sudirman 2021, Marcus-Kevin hingga Ahsan-Hendra Pimpin Ganda Putra Indonesia, Leo-Daniel?

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah