Siap Ambil Risiko, Begini Alibi PBSI Berani Terjunkan Skuad Muda di Piala Sudirman, Ada yang Masih 17 Tahun!

- 16 September 2021, 08:26 WIB
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky /Dok. PBSI via ANTARA/

HALOYOUTH - Keputusan mengejutkan dikeluarkan PBSI pada ajang Piala Sudirman yang akan digelar di Kota Vantaa, Finlandia pada 26 September 2021 sampai 3 Oktober nanti. Hal ini dikarenakan PBSI berani bermain dengan kartu undian dengan menurunkan empat pemain yang masih relatif muda.

Walau dibilang minim pengalaman, skuad muda tersebut sudah mengantongi beberapa gelar pada ajang sebelumnya.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi salah satu pemain muda yang dimasukkan PBSI untuk menjadi tim kuda hitam pada ajang Piala Sudirman kelak.

Baca Juga: Ganda Putra Marcus Fernaldi Gideon Keluar dari Pelatnas Gara-gara Ini: Kini Jadi Andalan di Piala Sudirman

Baca Juga: Jonathan Christie Dapat Ucapan Romantis di Hari Ulang Tahunnya, Melati Daeva: Happy Birthday to ...

PBSI memasukkan Rinov/Pitha bukan tanpa alasan, ia dipercaya menjadi tim utama Merah Putih, karena pasangan ini sebelumnya menjuarai Spain Master 2017 dan pasangan ganda campuran ini menduduki posisi ke-21 dunia.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan merasakan atmosfer berbeda, karena pada permainan tepok bulu ini sebagai debutnya di ganda campuran.

Pemain ganda campuran lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani diturunkan PBSI untuk mengisi skuad Merah Putih di ajang Sudirman Cup 2021. Saat ini, Praveen Jordan/Melati Daeva menduduki posisi keempat dunia.

Baca Juga: Calon Rival Gregoria Mariska dan Putri KW Absen di Piala Sudirman, Pebulutangkis Ini Pilih Pensiun Dini

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah