Putri KW di Piala Sudirman 2021: Menuju Tak Terbatas dan Melampauinya

- 21 September 2021, 10:16 WIB
Potret Putri KW, atlet tunggal putri bulutangkis Indonesia
Potret Putri KW, atlet tunggal putri bulutangkis Indonesia /Badmintonindonesia.org

Sala satunya yakni Putri Kusuma Wardani alias Putri KW dan Ester Nurumi Tri Wardoyo yang kini menjadi pemain termuda dibandingkan dengan yang lain.

Baca Juga: Profil Peringkat 5 BWF, Tunggal Putri Jepang Akane Yamaguchi Diprediksi Kuasai Bulutangkis Masa Depan

Putri KW dan Ester merupakan atlet yang memiliki potensi dan beberapa prestasi membanggakan di usianya yang masih terbilang muda.

Terlebih Putri KW merupakan sang juara Spain Masters 2021 masih memiliki power hasil kemenangan dan menjadi tumpuan Indonesia untuk merebut juara.

Mereka diturunkan pada sektor tunggal putri yang dipercaya untuk menjadi tumpuan Indonesia dan membantu para seniornya berjuang di turnamen beregu itu.

Baca Juga: PBSI Rilis Skuad Unggulan di Thomas dan Uber Cup, Berikut Pemain yang Absen

Kesiapan mereka diturunkan pun dikabarkan sudah siap secara mental dan fisik untuk bertanding melawan beberapa negara, terutama pada tiga negara Eropa yang berada satu grup dengan Indonesia terlebih dahulu.

Indonesia menghuni Grup C bersama Rusia, Kanada dan, Denmark yang menjadi lawan terberat dibabak penyisihan grup nanti.

Ketiganya pun tidak bisa dianggap remeh meski Indonesia memiliki peluang untuk lolos dan melaju ke partai final.

Terlebih Denmark yang memiliki atlet andalan seperti Victor Axelsen dan yang lainnya akan menghambat laju Indonesia menuju partai final di Piala Sudirman 2021.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah