Wakil Presiden Suriname Pecahkan Rekor sebagai Pemain Tertua dalam Sejarah Sepakbola

- 30 September 2021, 08:22 WIB
Wakil Presiden Suriname, Ronnie Brunswijk, bermain untuk Inter Moengotapoe, saat melawan Olimpia.
Wakil Presiden Suriname, Ronnie Brunswijk, bermain untuk Inter Moengotapoe, saat melawan Olimpia. /(Twitter/SInow)

HALOYOUTH - Ronnie Brunswijk tercatat sebagai pemain tertua dalam sejarah sepakbola. Ia turun sebagai kapten tim saat usianya menginjak 60 tahun. Pada kejuaraan resmi antarklub tingkat benua di konfederasi CONCACAF, dilaga Inter Mongoetapoe melawan Olimpiade.

Menariknya, ia adalah wakil presiden Suriname. Yang lebih mengejutkan diumur yang sudah tidak muda lagi ia mampu bermain selama 60 menit dalam pertandingan tersebut. Sebelumnya, pemain sepakbola profesional tertua sepanjnag masa dipegang oleh Kazuyoshi Miura di usia 52 tahun.

Namun pada laga tersebut timnya kalah telak 0-6 dari Olimpia. Para pemain, pelatih dan suporter pun tak bisa berbuat apa-apa. Bagaimana ingin mengeluh atau memprotes hasil pertandingan, bukan hanya karena Ronnie Brunswijk merupakan orang penting ke 2 di Suriname, tetapi faktanya ia adalah presiden sekaligus pemilik klub Inter Mangoetapoe.

Baca Juga: Indonesia Singkirkan Denmark, China Gebuk Thailand, Minions Cs Bentrok Tim Ini di Perempat Final Sudirman Cup

Ronny Brunswijk mengaku bahwa bagi dirinya sepakbola merupakan hal yang sepele. Bahkan dia telah melalui sejarah panjang yang lebih menantang dalam kehidupannya.

Ronnie Brunswijk lahir pada 7 Maret 1961 di Moiwana, Suriname. Ia bergabung dengan Tentara Nasional Suriname pada usia 18 tahun. Dia dianggap sebagai prajurit terbaik yang dikirim ke Kuba untuk pelatihan komando.

Dia pernah diadili secara in absentia oleh Belanda pada tahun 1999 untuk perdagangan narkoba. Surat perintah Interpol untuk penangkapannya bahkan masih aktif, ketika Brunswijk menjadi Wakil Presiden Suriname tahun lalu.

Baca Juga: 7 Pembantaian Tragis di Piala Sudirman 2021, Negara Tahiti Paling Banyak Telan Kekalahan

Tapi Brunswijk sangat populer di Suriname dengan sebutan 'Robin Hood' karena kerap membagikan uang hasil kejahatannya pada orang miskin. Kadang, ia melemparkannya dari helikopternya.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah