Usai Keok di Piala Sudirman 2021, PBSI Fokus Kejar Piala Thomas dan Uber, Rionny: Kita Harus Lebih Siap!

- 4 Oktober 2021, 07:10 WIB
Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky optimis timnas bulu tangkis Indonesia tampil maksimal menghadapi Malaysia di babak Perempat Final Piala Sudirman Cup 2021.
Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky optimis timnas bulu tangkis Indonesia tampil maksimal menghadapi Malaysia di babak Perempat Final Piala Sudirman Cup 2021. /Foto: Dok. PBSI/

“Kami harus tetap semangat dan bersiap kembali untuk menghadapi Piala Thomas dan Uber Cup pekan depan di Denmark. Kita harus lebih siap,” ujar Rionny Mainaky seperti dikutip Haloyouth pada Minggu, 3 Oktober 2021 dari laman resmi PB Djarum

Mental dan kebugaran pemain adalah salah satu yang benar-benar diperhatikan dan perlu dipersiapkan.

“Makanya, hari-hari terakhir di sini saya meminta semua pemain menjaga kondisi,” tambahnya

Baca Juga: Tuai Kekalahan dari Malaysia, Rionny: Indonesia Sudah Berjuang Maksimal di Piala Sudirman, PBSI Banjir Pujian

Pada gelaran Thomas Uber Cup, PBSI selaku induk bulutangkis Tanah Air telah merilis para atletnya sebanyak 24 pemain yang akan turun membela Indonesia. Beberapa pemain muda Indonesia turut dimasukkan dalam papan catatan tim. Diantaranya, Leo Rolly Carnado, Daniel Marthin, Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Putri Kusuma Wardani.

Para pemain syarat pengalaman juga turut disertakan kedalam skuad Merah Putih, seperti Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Di barisan srikandi lainnya, PBSI membawa Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Georgia Mariska Tunjung dan Nandini Putri Arumni.***

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah