Sempat Merasa Bosan, Ini Motivasi Fajar Alfian Demi Tekuni Profesi Jadi Atlet Bulutangkis Indonesia

- 27 Oktober 2021, 22:02 WIB
Potret sujud syukur Fajar Alfian
Potret sujud syukur Fajar Alfian /Screenshoot Youtube/BWF TV/

Selain itu, dukungan keluarga dan sahabat juga menjadi kekuatan untuk bisa menjalani turnamen-turnamen selanjutnya.

"Apalagi didorong motivasi dari keluarga, teman gitu sehingga yang tadinya bosan dan capek jadi gairah kembali," Tambah Fajar.

Ia juga menambahkan bahwa selain kerja keras dan usaha, sikap untuk tetap bersyukur harus selalu ditanamkan pada dirinya.

"Setiap apa yang kita kerjakan punya resiko juga, sehingga, ya bersyukur adalah kunci utamanya," pungkas Ajay.

Saat ini Fajar dan rekannya Rian tengah bertanding di French Open 2021. Sebelumnya Ia dan pasangannya memenangkan laga pertamanya melawan Alexander Dunn/Adam Hall dengan torehan poin sempurna yakni 21-14 dan 21-14.

Baca Juga: 2 Ganda Putra Ini Tempati Ranking 1 Dunia Terlama Salah Satunya dari Indonesia

Pria 26 tahun itu memiliki target untuk bisa memberikan senyuman terbaik bagi para pecinta Bulutangkis Indonesia pada turnamen French Open tahun ini.

Pasangan ganda Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi lawan tangguh di babak 16 besar mendatang. Keduanya akan berdua dengan pasangan tuan rumah Christo Popov/Toma Junior Popov.*

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Instagram @fajaralfian95


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah