Lin Dan Akui 7 Pebulutangkis Ini Lawan Terberat Selama Berkarier di Bulutangkis Salah Satunya dari Indonesia

- 30 Oktober 2021, 16:50 WIB
Legenda bulutangkis China, Lin Dan
Legenda bulutangkis China, Lin Dan /Tangakapan layar YouTube/Yonex/

HALOYOUTH - Tunggal putra legendaris China, Lin Dan mengakui 7 Pebulutangkis ini sebagai lawan terberat sepanjang berkarier di dunia bulutangkis

Lin Dan merupakan Pebulutangkis terbaik yang dimiliki China yang telah menorehkan segudang prestasi.

Seperti dilansir dari BWF sepanjang karier di dunia bulutangkis, Lin Dan telah mencatatkan 666 kemenangan dan menelan 128 kekalahan.

Lin Dan kini telah mengantongi 66 gelar termasuk berbagai torehan prestisius juara Olimpiade hingga dunia. Pencapaian terbaik Lin Dan ketika menorehkan tinta emas dengan meraih lima gelar kejuaraan dunia mulai edisi 2006, 2007, 2009, 2011, hingga 2013.

Baca Juga: Kento Momota Sebut Pebulutangkis Tengil Indonesia Ini Paling Berbakat di Muka Bumi, Bukan Ginting ataupun Jojo

Selain gelar individu, Lin Dan juga turut membantu timnya dalam meraih trofi di kejuaraan Piala Sudirman dan Thomas Cup.

Berkat prestasi itu, Lin Dan menjadi satu satunya pebulutangkis dalam sejarah yang menorehkan gelar Super Grand Slam 'sang juara sembilan turnamen utama'. Kesembilan gelar itu dicatatkan Lin Dan meliputi Juara Olimpiade, Piala Thomas, Piala Sudirman, Super Series Final, All England, Asian Games dan Kejuaraan Dunia.

Daftar gelar bergensi Lim Dan Olimpiade 2008 hingga 2012 mulai Kejuaraan Dunia BWF diraih pada edisi 2006, 2007, 2009, 2011, 2013, kemudian World Cup diraih pada 2005, 2006, Piala Sudirman direngkuh pada 2005, 2007, 2009, 2011, 2015, 2018.

Kemudian Piala Thomas diraih pada 2005, 2007, 2009 2001, 2015, Asian Games (Individu) edisi 2010, 2014, Asian Games (beregu) edisi 2006, 2010, 2018, Kajuraan Asia edisi 2010, 2011, 2014 2015, BWF Super Series dan World Tour 24 gelar.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah