Bagas/Fikri Lolos ke Babak 16 Besar, The Minions Diprediksi Jadi Favorit Juara Hylo Open 2021, Ini Alasannya

- 3 November 2021, 14:57 WIB
Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana di Hylo Open 2021 /Instagram @shohibulfikri/
Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana di Hylo Open 2021 /Instagram @shohibulfikri/ //Instagram @shohibulfikri/

Dari sektor ganda putri, Nita Viollina Marwah/Putri Syaikah juga berhasil lolos dengan mudah setelah memenangkan pertandingan tanpa harus banyak mengeluarkan keringat yang hanya bermain dalam temp0 18 menit.

Nita/Putri mengalahkan wakil dari Luxemburg, Kim Schmidt/Zoe Sinico dua set langsung dengan skor 21-6 dan 21-5.

Baca Juga: Bukan Lee Zii Jia, Jelmaan Lee Chong Wei Sabet Gelar Juara di Turnamen Ini, Ancaman Jojo dan Ginting?

Perjalanan Nita Viollina Marwah/Putri ini terkesan mulus, sebab, usai berhasil memulangkan Kim/Zoe dari 32 besar. Nita/Putri akan menunggu lawannya di 16 besar setelah diketahui pemenang antara unggulan 7 wakil India, Ashwini Ponappa/N Nikky Reddy kontra Marilia Stiliarenko dan Yelyzaveta Zhrka asal Skotlandia.

Sedangkan, dari sektor tunggal putri sepertinya performanya sudah membaik. Sebelumnya, di beberapa pertandingan sebelumnya, Gregoria nyaris tak punya taring di atas net atas kekalahan demi kekalahn yang selalu dialaminya.

Kali ini, Gregoria menunjukkan kemapuannya saat meladeni perlawanan wakil Jepang, Saena Kawakami. Gregoria menuntaskan permainan hanya dalam tempo 31 menit dua set langsung dengan skor, 21-16 dan 21-18.

Kemudian Gregoria akan menunggu lawannya hasil pertandingan antara Pai Yu Po dari Taiwan kontra Yeo Jia Min dari Singapura.

Pertandingan bulutangkis level Super 500 ini ajang pembuktian skuad Merah Putih Maraih Gelar.*

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah