Kerap Disorot Publik, Berikut Profil dan Deretan Prestasi Fajar Alfian

- 15 November 2021, 09:38 WIB
Pebulutangkis Indonesia Fajar Alfian
Pebulutangkis Indonesia Fajar Alfian /Instagram.com/@badminton.ina/

HALOYOUTH - Fajar Alfian merupakan pemain bulutangkis kebanggaan squad garuda spesialis ganda putra. Fajar Alfian menyukai olahraga bulutangkis dari Ayah dan Kakaknya yang kerap bermain olahraga tersebut.

Fajar Alfian resmi bergabung dengan ke Pusat Pelatihan Nasional PBSI sejak 2014. Sebelumnya Fajar Alfian pernah bermain di PB SGS PLN Bandung, Jawa Barat.

Fajar Alfian saat ini menduduki ranking tujuh dunia bersama pasangannya yakni Rian Ardianto. Berbagai pengalaman dalam pertandingan bulutangkis pun pernah dia lalui.

Baca Juga: Bukan Cuma Praveen dan Melati, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Juga Jangan Kaya Gini Bisa Bahaya

Salah satunya pernah dikalahkan oleh pasangan ganda putra dari satu negaranya yakni Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo pada Asian Games 2018.

Meski demikian, perjuangan Fajar Alfian ternyata tidak terhenti sampai disitu saja, banyak hal yang harus ditinggalkan demi menjadi bintang di lapangan hijau. Perjuangan yang tidak mudah dan tidak sebentar untuk menggapai mimpi-mimpi yang belum tersusun rapih.

Dan terbukti namanya sekarang mulai diperhitungkan di Dunia Atlet bulutangkis Indonesia. Memiliki nama lengkap Fajar Alfian biasa dipanggil Fajri oleh pelatihnya.

Baca Juga: Waduh! Kento Momota Kepergok Satu Kamar dengan Pebulutangkis Cantik Ini Semalaman

Pria kelahiran Bandung, Tanggal 7 Maret 1996 harus jauh dari orang tuanya demi menjadi Atlet profesional. Ia memiliki saudara perempuan yang bernama Susan Octarina dan Saudara Laki-laki yang belum diketahui Identitasnya.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah