PBSI Sentil Balik BWF dan Jurnalis Denmark Usai Mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, Begini Katanya

- 9 Desember 2021, 02:35 WIB
   Begini Rekasi BWF Saat Mengetahui Indonesia Mundur Karena Takut Terpapar Varian Baru Covid 19
Begini Rekasi BWF Saat Mengetahui Indonesia Mundur Karena Takut Terpapar Varian Baru Covid 19 /Screen shoot website BWF/

HALOYOUTH - Setelah secara resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyatakan mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis atau BWF World Championships 2021, banyak pihak yang kecewa dengan sikap PBSI tersebut.

Sebelumnya seorang jurnalis asal Denmark pun mengutarakan kekecewaannya terhadap sikap PBSI yang menarik mundur tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021.

Setelah itu, giliran BWF yang menyatakan kecewa dengan sikap yang dilakukan oleh PBSI.

Baca Juga: Buntut PBSI dan BWF Saling Serang Karena Tidak kirim Atlet di Kejuaraan Dunia 2021, Menpora Marah Besar

Padahal Indonesia disebut baru saja menjadi tuan rumah pada tiga angkaian agenda Tur BWF yang bertempat di Nusa Dua, Bali.

Mundurnya tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 itu pun langsung mendapat kecaman dari seorang jurnalis asal Denmark.

"Ini sangat tidak sopan kepada seluruh dunia bulu tangkis dan @bwfmedia yang baru saja tinggal dan bermain selama 3-4 minggu di Bali dan memuji Indonesia yang telah menjadi tuan rumah tiga acara," cuit akun Twitter @jacobqvirin.

Baca Juga: Geram, Gara-gara Mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, Jurnalis Denmark Sindir Indonesia: Tidak Sopan!

"Sekarang mereka harus bermain Kejuaraan Dunia di Eropa, mereka tidak peduli tentang olahraga..." tambah cuitan itu.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah