Geram, Gara-gara Mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, Jurnalis Denmark Sindir Indonesia: Tidak Sopan!

- 8 Desember 2021, 13:06 WIB
Pebulutangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon tampil di Hylo Open 2021
Pebulutangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon tampil di Hylo Open 2021 /REUTERS/ARND WIEGMANN

HALOYOUTH - Tim bulutangkis Indonesia baru-baru ini tengah ramai di perbincangkan usai Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyatakan Indonesia mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021.

Tak hanya netizen Indonesia yang membicarakan hal tersebut, salah satu jurnalis asal Denmark pun menyinggung dengan keputusan Indonesia menarik diri dari Kejuaraan Dunia 2021.

Sebelum PBSI secara resmi menyatakan bahwa Indonesia mundur dari turnamen tersebut, salah satu media Malaysia, New Straits Times sudah lebih dahulu mengabarkan hal tersebut.

Baca Juga: Indonesia Mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, PBSI Buka Suara Ungkap Alasannya karena Ini

Artikel yang berjudul 'Indonesia drop 'World' bombshell' itu pun menuliskan bahwa scara mengejutkan tim bulutangkis Indonesia mundur dari Kejuaraan Dunia Informasi demikian pernyataan dari New Straits Times.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, mengatakan bahwa keputusan menarik mundur tim dari Kejuaraan Dunia Badminton sudah dirundingkan dengan para pemain dan sudah disetujui.

"Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," kata Rionny Mainaky dalam rilis resminya sebagaimana dikutip haloyouth.com dari pikiran-rakyat.com pada Rabu, 8 Desember 2021.

Baca Juga: Diserang Buzer Dituduh Pemburu Rente Olahraga, Jonatan Christie: Wajar, Kita Bela Indonesia

"Kami tidak mau mengambil risiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama," tambahnya.

Sementara, Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta mengatakan, keputusan menarik mundur tim dari Kejuaraan Dunia Badminton sudah disetujui oleh Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x