Marah Besar, Lee Chong Wei Kritik Habis-habisan The Minions Gara-gara Ini

- 16 Desember 2021, 02:04 WIB
Mantan bintang bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei
Mantan bintang bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei /Reuters/Athit Perawongmetha/

Ada juga Final Piala Thomas dan Piala Sudirman yang diadakan dalam waktu tiga minggu dan keduanya terjadi hanya dua bulan setelah Olimpiade.

“BWF tidak punya pilihan selain menjalankan event ini tetapi para pemain memiliki pilihan untuk memilih mana yang akan dimainkan karena tidak wajib untuk dimainkan secara keseluruhan,” ucap Chong Wei.

Baca Juga: Bikin Baper, Fajar Alfian Kepergok Ucapkan Ini pada Susan Sameh, Netizen: OMG Ajay Bucin

Lee Chong Wei pun berpendapat bahwa jika banyak pemain top mundur, artinya para pemain cadangan mendapatkan kesempatan untuk bermain dan mendapatkan bonus.

“Menjadi tuan rumah turnamen membuat permainan tetap hidup dan jalan bagi pemain untuk mendapatkan uang melalui hadiah uang."

“Jika pemain top mundur, maka pemain cadangan mendapat kesempatan bermain dan menghasilkan uang. Saya percaya ini adalah situasi win-win untuk semua. Badan dunia itu juga harus berurusan dengan berbagai kebijakan pemerintah," tuturnya.

Baca Juga: 8 Pemain Papan Atas ini Tumbang oleh Non Unggulan di Kejuaraan Dunia 2021

“Meskipun dengan segala keterbatasan, saya yakin BWF telah melakukan yang terbaik. Saya hanya ingin memuji mereka karena mengutamakan kepentingan pemain dan untuk pekerjaan yang bagus tahun ini."

“Juga pujian untuk semua penyelenggara dari berbagai negara untuk menciptakan lingkungan yang aman bagi pemain untuk bermain. Ini kerja keras, kerja ekstra, dan butuh dana ekstra... tetapi Indonesia baru-baru ini melakukan pekerjaan yang sangat baik," tandas dia.***

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah