Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2021 Perempat Final: Ganda Putri China Unggul Meski Diwarnai Ketegangan

- 17 Desember 2021, 20:56 WIB
Chen Qing Chen/Jia Yi Fan
Chen Qing Chen/Jia Yi Fan /Tangkapan layar Antara/Reuters/Hamad I Mohammed/

HALOYOUTH - Badminton lovers, Kejuaraan Dunia BWF 2021 masih berlangsung di Hoelva, Spanyol hari ini Jumat 17 Desember 2021.

Kali ini di babak perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2021, bertanding antara ganda putri China yaitu Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Berikut hasil Kejuaraan Dunia BWF 2021 perempat final: ganda putri China unggul meski diwarnai ketegangan.

Ganda putri China yaitu Chen Qing Chen/Jia Yi Fan berhasil tumbangkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida kali ini.

Baca Juga: Pukulan Magis Greysia Polii Buat Lee Yong Dae Tersungkur, Awal Mula Kevin Sanjaya Jadi Pemain Kelas Dunia

Otomatis karena lolos dari tekanan di gim kedua babak perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2021 di Spanyol, mereka berhasil untuk mengamankan posisinya ke babak empat besar.

Dikutip Haloyouth.com dari Antara pada Jumat 17 Desember 2021, sempat tertinggal dan diperkirakan memainkan rubber game saat kontra Nami Matsuyama/Chiharu Shida, unggulan teratas ini bisa membalikkan keadaan dan mengemas kemenangan dua gim langsung 21-13, 21-17.

Permainan gim pertama berlangsung ramai oleh kedua pasangan yang menyajikan adu reli dan drive cepat sebagai upaya mencetak poin.

Kedua pasangan dituntut bermain teliti dan cekatan dalam proses ini agar tidak melakukan kesalahan pukulan yang merugikan. Poin pun kejar-mengejar satu sama lain.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah