Ratu Bulutangkis Dunia Batal Gantung Raket Karena Alami Keterpurukan, Begini Katanya Semangat Lagi, Bangkit?

- 3 Januari 2022, 15:24 WIB
Potret melati dan Tai Tzu Ying
Potret melati dan Tai Tzu Ying /@melatidaeva @tai_tzuying/Screenshot instagram

HALOYOUTH – Sang ratu bulutangkis dunia, Tai Tzu Ying, dikabarkan mengurungkan niatnya untuk pensiun tahun ini. Pasalnya, Tai Tzu Ying masih berambisi untuk mengejar beberapa target juara pada turnamen 2022 ini.

Belangan, pebulutangkis sektor tunggal putri nomor satu dunia itu disebut-sebut akan gantung raket karena beberapa hal. Kabar perihal gantung raket mencuat usai dirinya berpartisipasi dalam Olimpiade Tokyo 2020 silam.

Meski demikian, pilihan gantung raket bukanlah hal mudah yang dapat diambil secepat itu oleh Tai Tzu Ying. Nyatanya, Tai Tzu Ying masih gatal untuk berpartisipasi kembali pada gelaran turnamen yang akan berlangsung sepanjang 2022 ini.

Baca Juga: Bahaya! Tim Bulutangkis Indonesia Tengah Diintai Jelang Piala Thomas Cup 2022, ini Lawan yang Harus Diwaspadai

Mulanya, sang ratu bulutangkis ini merasa, meski namanya tengah berada di puncak kejayaan, Tai Tzu Ying merasa telah cukup sampai disini saja karirnya diukur.

Pernyataannya yang terakhir memang tak sepenuhnya dapat menjadi alasan baginya untuk gantung raket. Setidaknya, kekalahannya menggondol medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020 dan Kejuaraan Dunia BWF 2021 lalu telah menambah kekecewaannya yang mendalam.

Namun demikian, Tai Tzu Ying segera bangkit dari keterpurukannya dan kekalahan yang lalu dijadikannya sebagai motivasi berharga untuk mengurungkan gantung raket sebelum memenangkan pertarungan.

Baca Juga: Raih Hasil Minor di 2021, Melati Daeva dan Praveen Jordan serta 4 Lainnya Dikeluarkan dari Pelatnas?

Sebagai informasi, Tai Tzu Ying memang dikenal sebagai tunggal putri peringkat satu dunia. tetapi ia belum pernah sekalipun meraih titel juara dunia.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah