Dilema PBSI, Dua Turnamen Besar Tahun 2022 Bentrok, Skuad Bulutangkis Indonesia Terpaksa di Pecah 2 Tim

- 11 Januari 2022, 08:38 WIB
kolase foto logo PBSI dan PB Djarum
kolase foto logo PBSI dan PB Djarum /instagram PB Djarum dan website PBSI

Untuk tim putra yang akan diturunkan pada ajang Sea Games dan Thomas Cup, PBSI masih dalam pertimbangan, karena saat ini masih melakukan pendekatan dan diskusi bersama pengurus.

“Sementara, kami masih mendiskusikan mengenai sektor putra,” jelasnya

Biarpun turnamen Thomas Cup dan Uber Cup sebagai prioritas dan target utama Skuad Merah putih, namun bagi Rionny Mainaky, Sea Games tidak bisa di anggap remeh dan tetap akan mengirimkan tim terbaik.

“Meski Olimpiade tetap menjadi target utama kami, tapi kami tidak akan menganggap remeh Sea Games,” tegas Rionny

“Kami tidak akan mengirimkan tim yang lemah,” ujarnya kembali

Baca Juga: Waspada! Tommy Sugiarto Bakal Jadi Korban Keganasan Pemain Ini Di India Open 2022, Siapa Orangnya?

Pada Sea Games nanti lawan kuat Indonesia adalah Malaysia dan Thailand yang mempunyai atlet-atlet berbakat dan dalam performa terbaiknya. 

Biarpun belum jelas dengan siapa akan berhadapan, namun Indonesia patut mewaspadai kedua negara tersebut.

Rionny juga mengungkapkan, jika tim Thomas Cup masih mempunyai waktu panjang dan akan berjuang mati-matian untuk mempertahankan gelar lebih lama setelah 19 tahun lamanya Indonesia puasa gelar.

Baca Juga: Usai Atlet Terbaiknya Dipulangkan, Pemain PB Djarum Balas Menggebrak Seleknas PBSI 2022

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah