Gila-gilaan! Pusarla Venkata Sindhu Jadi Pebulutangkis dengan Bayaran Termahal di Dunia, Kekayaannya Meroket

- 15 Januari 2022, 21:03 WIB
Pebulutangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu
Pebulutangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu /Tangkap layar Instagram/@pvsindhu1

HALOYOUTH – Spesialis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, masuk dalam deretan pebulutangkis dengan bayaran mencenangkan di kemarin. Hal tersebut diketahui setelah majalah Forbes merilis 10 Atlet dengan bayaran tinggi 2021

Pusarla Venkata Sindhu mengantongi gelar atlet dengan bayaran tinggi bukan kali pertama di tahun 2021 ini saja. Pasalnya, pada 2018 silam, pebulutangkis berusia 26 tahun ini juga ditetapkan menjadi atlet dengan bayaran yang mencengangkan.

Diketahui, Kamis, 13 Januari 2022 lalu majalah Forbes merilis 10 atlet putri dengan bayaran tertinggi. Diantara 10 yang dirilis, nama Pusarla Venkata Sindhu masuk dan berada di urutan ke 7 atlet putri dengan penghasilan US$7,2 juta pada 2021.

Baca Juga: The Daddies Kantongi Tiket Final India Open 2022, Sempat Dipecundangi Lawan Namun Tak Terpancing!

Dengan bayaran yang begitu besar, Pusarla Venkata Sindhu secara otomatis juga menjadi atlet wanita yang kaya raya. Yang lebih mencenangkan, diantara 10 atlet yang dirilis Forbes, Pusarla Venkata Sindhu menjadi satu-satunya atlet dari bulutangkis

Ditetapkannya Pusarla Venkata Sindhu menjadi atlet bergengsi tidak terlepas dari prestasinya yang luar biasa di dunia tepok bulu. Pusarla Venkata Sindhu mampu menyabet medali perunggu pada Olimpiade Tokyo 2020.

Selain gemilang di dunia yang digelutinya, Pasalnya, Pusarla Venkata Sindhu juga berada dalam naungan 4 sponsor besar yang antara lain: raksasa teknologi pendidikan multinasional India yakni Edtech Byju’s, Spinny, Li-Ning, dan Bank of Baroda India.

Baca Juga: Bukan Pramudya-Yeremia atau Leo-Daniel, Ini Calon Pengganti Minions yang Dipersiapkan PBSI, Siapa Dia?

Atas pencapaian tersebit, Pusarla Venkata Sindhu mengungkapkan kegembirannya menjadi bagian dari 10 besar atlet putri terkaya tahun 2021 versi Forbes.

“Saya senang tentang itu. Memasukkan nama saya di sana adalah hal yang menyenangkan.” ucap Pusarla Venkata Sindhu dilansir haloyouth dari laman resmi BWF.

“Menempatkan saya sebagai bagian dari atlet wanita papan atas jelas merupakan pertanda baik bagi saya. Jelas itu akan memberi saya banyak kepercayaan diri."

Baca Juga: Profil Lengkap Rayhan Nur Fadillah, Pebulutangkis Junior Generasi Emas Pelatnas Cipayung

Dengan kesuksesan yang diraih Pusarla Venkata Sindhu ini setidak tidaknya dapat membuka mata para atlet tepok bulu bahwa bulutangkis adalah olahraga yang juga menguntungkan secara finansial.

“Tidak hanya sekarang, tetapi terutama setelah 2016, setelah Saina (Nehwal) dan saya, Banyak anak yang baik-baik saja (secara finansial),” sambung Pusarla Venkata Sindhu.

“Saya telah melihat pemain baru datang, anak laki-laki dan perempuan, dan orang tua senang. Banyak orang tua mengatakan kepada saya bahwa mereka ingin mendaftarkan anak-anak mereka di bulu tangkis,” pungkasnya.

Baca Juga: Fajar Alfian Banyak Berlibur, Hendra Setiawan Sindir Keras dan Memintanya Balik, Begini Katanya

Berikut ini adalah daftar 10 atlet wanita dengan bayaran mahal versi majalah Forbes tahun 2021:

Posisi pertama ditempati petenis Jepang, Naomi Osaka ($57,3M), lalu petenis Serena Williams ($ 45,9 juta), dan Venus William ($11,3 juta).

Menyusul di peringkat 4 ada pesenam Amerika Simone Biles ($10,1 juta) dan pemain tenis Spanyol Garbine Muguruza ($8,8 juta), serta pegolf Jin Young Ko di posisi keenam ($7,5M).***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Forbes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah