PBSI Bongkar Kegiatan Karantina BATC 2022, Putri KW: Awas Hati-hati Gila Bestiee

- 9 Februari 2022, 20:25 WIB
Ester Nurumi dan Putri KW
Ester Nurumi dan Putri KW /@badminton.ina/Screenshot Video Instagram

HALOYOUTH- Menjelang Kejuaraan Badminton Beregu Asia 2022, (Badminton Asia Team Championship BATC 2022) yang akan mulai digelar pada 15-20 Februari mendatang, seluruh wakil Indonesia telah tiba di Malaysia pada Senin, 7 Februari 2022 lalu.

Layaknya turnamen internasional lainnya, setibanya di Malaysia, para atlet Indonesia wajib menjalani masa karantina. Hal itu dilakukan dengan tujuan untuk menekan angka penyebaran virus Covid 19 selama penyelenggaraan turnamen BATC 2022.

Tentunya dengan diberlakukannya kebijakan tersebut, maka para atlet tidak dapat secara leluasa untuk melakukan aktivitas di ruang publik, termasuk menjalani latihan.

Baca Juga: Asa Marsheilla Gischa Islami di 'Turnamen Bulutangkis' Usai Dicoret dari Pelatnas PBSI

Dengan adanya proses karantina tersebut yang menimbulkan kebosanan, para pebulutangkis tanah air mempunyai cara tersendiri untuk mengatasinya.

Seperti yang dilakukan oleh salah satu pebulutangkis muda Indonesia Stephanie Widjaja yang tetap melakoni latihan secara mandiri di kamar masing-masing.

Yansen Alpine selaku pelatih fisik Timnas Indonesia mengatakan bahwa, latihan dilakukan untuk menjaga kebugaran fisik para atlet.

"Kegiatan latihan di kamar masing-masing ini tujuannya untuk merelaksasi otot-otot setelah kemarin atlet menempuh perjalanan terbang dari Jakarta ke Kuala Lumpur dan mengikuti berbagai tahapan administrasi protokol kesehatan," ujarnya.

Baca Juga: Bantah Kabar Pensiun, Media China Kabarkan Chen Long akan Come Back pada Turnamen Ini

Halaman:

Editor: Mukhamad Rozali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah