Baru Babak 32 Besar, All England Open 2022 Sudah Diwarnai Drama, Minions Merasa Dirugikan

- 17 Maret 2022, 09:09 WIB
Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya/ tangkap layar kanal YouTube Mohamad Susilo/
Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya/ tangkap layar kanal YouTube Mohamad Susilo/ /

HALOYOUTH - Pertandingan antara ganda putra nomor 1 dunia, Kevin Sanjaya/ Marcus Gideon melawan ganda putra Prancis, Lucas Corvee/ Ronan Labar diwarnai sebuah insiden pindah lapangan.

Pertandingan ini terjadi di babak 32 besar All England Open pada hari Rabu, 16 Maret 2022.

Laga yang berlangsung di Utilita Arena, Birmingham, Inggris tersebut dimenangkan oleh The Minions dengan straight game 21-12, 21-18.

Minions pada gim pertama sudah bermain dengan bagus, terlihat dari permainannya yang mendominasi dan strategi yang di buat oleh coach Herry IP mampu mereka terapkan dilapangan.

Baca Juga: Tikung Fajar Alfian - Rian Ardianto, The Babbies Susul The Daddies ke Babak 16 Besar All England 2022

Drama terjadi di awal gim kedua saat skor 2-2. Hujan deras yang mengguyur membuat Utilita Arena mengalami kebocoran.

Bocornya Utilita Arena, tepat di atas lapangan tempat Kevin Sanjaya/ Marcus Gideon bermain, yaitu dilapangan 4.

Hal itu menyebabkan pertandingan sempat tertunda. Karena bagaimanapun lapangan yang licin akan membahayakan atlet ketika bertanding.

Baca Juga: Link Live Streaming Babak 16 Besar All England Open 2022: The Minions Main Pertama di Court 2, Ini Jadwalnya

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah