Garang, Masuk Final Orleans Masters 2022! Ternyata Rehan Naufal Titisan dari Legenda Bulutangkis Indonesia

- 3 April 2022, 05:22 WIB
Rehan Naufal Kusharjanto titisan dari legenda bulutangkis Indonesia
Rehan Naufal Kusharjanto titisan dari legenda bulutangkis Indonesia /@pbdjarum.org/

HALOYOUTH- Ganda campuran Indonesia yang tersisa Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto mampu melaju ke babak final Orleans Masters 2022.

Sukses membuat pasangan Malaysia bertekuk lutut dengan dua set langsung Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto menunjukkan penampilan impresif.

Pasangan muda Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto kini menunjukkan permainan yang semakin matang, dari permainan sebelumnya yang sempat mencuri perhatian di ajang Swiss Open 2022.

Baca Juga: Ganyang Pasangan Malaysia di Penghujung Gim, Lisa Ayu - Rehan Naufal Segel Tiket Final Orleans Masters 2022

Diketahui pada ajang Swiss Open pada akhir bulan Maret lalu, Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto mampu melaju hingga babak semifinal.

Perjalanan Rehan/Lisa harus terhenti dan tak mampu mencapai partai puncak usai ditumbangkan pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau dua set langsung.

Permainan pasangan ganda campuran muda Indonesia yang sempat mencuri perhatian di turnamen terakhirnya tersebut kini kian menunjukkan prospek yang bagus.

Tak mau gagal untuk kedua kalinya di babak semifinal, Rehan/Lisa tampil menekan sejak servis pertama dilontarkan.

Baca Juga: Indonesia Bantai Habis Wakil Denmark di Orleans Masters 2022, Warganet: Gilee KW!

Sempat tertinggal di awal gim pertama dengan skor yang cukup jauh 9-3. Rehan/Lisa Ayu baru mampu menyamakan kedudukan usai jeda interval di angka 13-13.

Bahkan Lisa/Rehan mampu berbalik unggul dengan empat poin beruntun setelahnya 13-17 mampu memanfaatkan keadaan Lisa/Rehan mampu menutup gim pertama dengan keunggulan 16-21.

Kondisi yang hampir sama terjadi di gim kedua. Dimana pada awal gim, pasangan Indonesia kembali tertinggal jauh di angka 5-9.

Namun sebelum jeda interval kedua terjadi, Lisa/Rehan langsung membalikkan keadaan dengan tujuh angka beruntun, sehingga skor berbalik menjadi 9-11.

Baca Juga: Nyaris Rubber Game! Putri KW Akhirnya Melaju ke Babak Final Orleans Masters 2022

Pasangan Malaysia yang berusaha mengejar ketertinggalan nampak semakin tertekan, terlihat dengan banyaknya melakukan kesalahan sendiri yang memudahkan perlawanan Lisa/Rehan.

Alhasil Rehan/Lisa menutup gim kedua dengan kemenangan 15-21, dan sekaligus memastikan satu tiket final berada ditangan mereka.

Di partai final nanti yang akan diselenggarakan besok Minggu, 3 April 2022 Rehan/Lisa akan menghadapi pasangan yg mampu memenangkan di partai lainnya.

Yang saat artikel ini dibuat, partai antara pasangan Singapura Hee/Tan melawan pasangan Perancis Delrue/Heriau belum berlangsung.

Tapi taukah kalian sosok Rehan Naufal Kusharjanto merupakan titisan dari seorang legenda bulutangkis Indonesia.

Baca Juga: Sepi Peminat, Peserta Ganda Putri di Korea Open 2022 Hanya 20 Pemain, Indonesia Kirim Wakil?

Dia adalah Tri Kusharjanto yang merupakan ayah kandung dari Rehan Naufal Kusharjanto.

Dalam masa aktifnya sebagai pebulutangkis, Tri Kusharjanto merupakan atlet bulutangkis yang menjadi spesialis ganda campuran Pelatnas PBSI.

Capaian tertinggi sang legenda yakni kala dirinya dipasangkan dengan Minarti Timur dan mampu membawa pulang medali perak pada Olimpiade 2000 yang digelar di Sidney, Australia.

Dan permainan cepat dengan teknik yang menjanjikan, visi bermain yang terarah, dan powernya yang potensial seakan menurun kepada sang buah hati Rehan Naufal Kusharjanto.

Hal tersebut terlihat kala Rehan Naufal Kusharjanto bersama Lisa Ayu Kusumawati mampu menembus partai final di ajang Orleans Masters 2022.***

Editor: Mukhamad Rozali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah