Mohammad Ahsan Komentari Lapangan Piala Thomas dan Uber 2022, Begini Katanya

- 7 Mei 2022, 16:57 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan, Screenshoot Instagram.com/@hendraxxx.
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan, Screenshoot Instagram.com/@hendraxxx. /

HALOYOUTH - Mohammad Ahsan selaku pemain ganda senior Indonesia memberikan komentar terhadap lapangan yang akan dijadikan tempat penyelenggaraan ajang Piala Thomas dan Uber Cup 2022.

Mohammad Ahsan dan skuad Indonesia akan bertanding di Impact Arena Bangkok Thailand saat kejuaraan Piala Thomas dan Uber Cup 2022 digelar.

Mohammad Ahsan beserta seluruh tim bulutangkis putra memanfaatkan kesempatan dengan sebaik mungkin saat melakukan sesi latihan perdananya.

Ajang Piala Thomas dan Uber Cup 2022 rencananya akan diselenggarakan pada 8-15 Mei mendatang, mengingat embusan angin yang menjadi kendala maka Ahsan dan tim merah putih mengoptimalkan sesi latihan.

"Ini agar kami bisa beradaptasi optimal dengan rekan dan arena. Memang ada embusan angin, tetapi dimana sih arena yang tidak berangin?," Kata Ahsan dikutip haloyouth.com dari Djarum Badminton pada 6 Mei 2022.

Baca Juga: Rexy Mainaky Berharap Ini Kepada Pemain Muda Malaysia di Piala Thomas 2022

Saat melakukan latihan pertamanya, seluruh pemain Indonesia yang akan bertanding di Piala Thomas dan Uber 2022 berlatih di lapangan yang akan menjadi tempat penyelenggaraan.

Untuk mempercepat adaptasi dengan arena pertandingan, para atlet Indonesia berlatih dengan berganti-ganti lapangan semua lapangan dicoba mereka juga berganti tempat disetiap lapangan.

Selain berganti tempat, skuad merah putih mengoptimalkan latihan dengan cara berganti pasangan dengan pemain dari pasangan lain.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Djarumbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x