Habisi Zhao, Anthony Ginting Buka Kemenangan Indonesia atas China di Perempat Final Thomas Cup 2022

- 12 Mei 2022, 20:34 WIB
Anthony Sinisuka Ginting /Antara foto/
Anthony Sinisuka Ginting /Antara foto/ /Antara/

Ginting benar benar tak membiarkan permainan Zhao berkembang unggul jauh dalam kedudukan 13-5. Dominasi Ginting tak terbendung hingga akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan 21-12.

Baca Juga: Ganda Putra Jepang Alami Nasib Tragis, Dihajar Pemain Muda Indonesia Hingga Kalah Menyakitkan di Piala Thomas

Berlanjut ke gim kedua, Anthony Sinisuka Ginting tak mengendurkan serangan terus menerus menggempur Zhao hingga unggul dalam kedudukan 3-2.

Ginting yang mulai kembali menemukan performa terbaiknya sulit diimbangi Zhao, pukulan pukulan variasi disertai bola bola silang mampu mengecoh Zhao kembali melebarkan jarak dalam kedudukan 6-3.

Terus mendominasi permaina Ginting kembali mengunci interval gim kedua dengan keunggulan 11-9 atas Zhao.

Selepas istirahat, Ginting tampil lebih beringas membuat Zhao harus jatuh bangun meladeni permainan tunggal putra Indonesia.

Baca Juga: SEA Games 2021: Pram-Yere dan Leo -Daniel Siap Gondol Juara untuk Indonesia, ini kata Aryono

Ginting sukses menciptakan poin beruntun menjauhkan jarak dari kejaran Zhao dalam kedudukan unggul 14-9.

Namun, Zhao perlahan mulai bangkit dengan mencipakan dua angka beruntun merubah skor menjadi 14-11.

kesalahan yang dibuat Zhao justru menguntungkan bagi Ginting kembali menjauhkan angka dalam kedudukan 16-11.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x