Hasil Thomas Cup 2022: Indonesia vs China, Malaysia Dipermalukan India, Jepang....

- 13 Mei 2022, 00:43 WIB
Anthony Ginting yakin Indonesia bisa juara Piala Thomas 2022
Anthony Ginting yakin Indonesia bisa juara Piala Thomas 2022 /Humas PP PBSI

 

HALOYOUTH - Berikut hasil pertandingan Piala Thomas 2022 pada babak perempat final, salah satunya Indonesia berhasil segel tiket semifinal.

Pada babak perempat final ini, banyak pemain yang membuat kejutan tak disangka-sangka.

Indonesia berhasil menyingkirkan China di babak perempat final usai wakilnya sukses mengalahkan para wakil Negeri Tirai Bambu.

Baca Juga: Disingkirkan India di Piala Thomas 2022, Warganet Malaysia Ramai-ramai Kecam BAM

Indonesia sukses menang 3-0 atas China tanpa balasan atas permainan baik dari Anthony Ginting, Kevin Sanjaya dan Mohammad Ahsan, serta Jonatan Christie.

Pebulutangkis Anthony Ginting yang bermain di putaran pertama berhasil bangkit dari keterperukannya.

Anthony Ginting berhasil menyumbang poin untuk Indonesia pertama kalinya di turnamen Piala Thomas 2022 ini.

Baca Juga: Hadapi Jepang, Duel Momogi Anthony Ginting vs Kento Momota di Semifinal Piala Thomas 2022, Netizen: Reuni...

Tunggal putra Anthony Ginting berhasil menyingkirkan Zhao Jun Peng dengan skor 21-12, 25-27, 21-17, sedangkan Jonatan Christie sukses menang atas Li Shi Feng dengan skor 21-13, dan 21-18.

Kemudian di sektor ganda putra pasangan Kevin Sanjaya dan Mohammad Ahsan juga berhasil sumbang poin untuk Indonesia usai mengalahkan Liu Yu Chen-Ou Xuan Xi dengan skor 21-17, 21-16.

Indonesia akan berhadapan dengan Jepang di babak semifinal Piala Thomas 2022. Jepang sukses menyegel tiket semifinal usai menyingkirkan Chinese Taipei.

Baca Juga: Habisi China 3-0, Warganet China Komentari Pemain Indonesia di Piala Thomas 2022: Tidak Ada Harapan

Sementara Malaysia harus mengubur mimpinya untuk merebut gelar juara Piala Thomas 2022 usai dipermalukan India.

Malaysia sudah mengisi susunan pemain kuat unggulannya seperti Lee Zii Jia, Aaron Chia dan Teo EeYi, hingga Goh Sze Fei-Nur Izzuddin.

Akan tetapi Malaysia masih harus bekerja keras atas apa yang mereka dapatkan usai dikalahkan India dengan skor tipis yaitu 3-2.

Baca Juga: Rekap Hasil Uber Cup 2022 Perempat Final Indonesia VS China Hari Ini

Pada putaran pertama, Malaysia berhasil memimpin poin atas India berkat permainan baik dari Lee Zii Jia.

Lee Zii Jia masih pada performa terbaiknya belakangan ini dan sukses menyumbangkan poin untuk Malaysia usai menyingkirkan Lakshya Sen dengan skor 23-21, 21-9.

Pada putaran kedua, India pun sukses menyamai kedudukan poin atas kemenangan dari pasangan Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty.

Baca Juga: Habisi China, Malaysia Waspadai Kebangkitan Anthony Ginting dan Rela Melakukan Hal ini di Piala Thomas 2022

Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty sukses mengalahkan pasangan Malaysia, Goh Szei Fei dan Nur Izzuddin dengan skor 21-19, 21-15.

Kemudian di putaran ketiga India kembali menambah poin usai kemenangan dari Kidambi Srikanth.

Kidambi Srikanth sukses mengalahkan tunggal putra Malaysia, NG Tze Yong dalam dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-17. India pun unggul 2-1 atas Malaysia.

Baca Juga: Ranking BWF Jonatan Christie, Bawa Tim Indonesia Melaju ke Babak Semifinal Piala Thomas 2022

Dipusatkan keempat, Malaysia berhasil menyamakan kedudukan usai penampilan apik dari ganda putra Aaron Chia-Teo Ee Yi.

Aaron Chia-Teo Ee Yi berhasil menyamai kedudukan poin atas India usai mengalahkan pasangan Krishna Prasad Garaga-Visnhuvardhan Goud Panjala dengan skor 21-19, 21-17.

Pada putaran kelima sebagai penentu kemenangan, Malaysia gagal merebut tiket semifinal usai wakil tunggal putranya kalah oleh India.

Baca Juga: Sadis! Kevin-Ahsan Permalukan China di Perempat Final Piala Thomas 2022

India berhasil menutup babak perempat final dengan kemenangan atas pertandingan Prannoy H.S vs Leong Jun Hao dengan skor 21-13, dan 21-8.***

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah