Aaron Chia-Soh Wooi Yik Dihabisi Ganda Indonesia, Warganet Malaysia Salahkan Pemain Ini: Harus Dipisahkan

- 21 Mei 2022, 20:33 WIB
Aaron chia-Soh Wooi Yik gagal juara BAC 2022
Aaron chia-Soh Wooi Yik gagal juara BAC 2022 /Twitter @richawithtea_/

HALOYOUTH - Warganet Malaysia mengomentari kekalahan Aaron Chia-Soh Wooi Yik dari ganda putra Indonesia di babak semifinal Thailand Open 2022.

Aaron Chia-Soh Wooi Yik gagal melaju ke final usai dihabisi Fajar Alfian-Rian Ardianto dalam dua game langsung 21-19 dan 21-15.

Di game pertama, Aaron Chia-Soh Wooi Yik langsung bermain menyerang sejak awal pertandingan hingga mereka unggul cukup jauh 1-6.

Baca Juga: Hasil Semifinal Thailand Open 2022: Dengan Waktu Singkat, Fajar-Rian Pecundangi Aaron Chia-Soh Wooi Yik

Namun Fajar Alfian-Rian Ardianto berhasil keluar dari tekanan dan menyamakan angka di skor 8-8 dan berbalik unggul 11-9 di interval babak pertama.

Selepas interval, Aaron Chia-Soh Wooi Yik kembali mengejar hingga menyamakan angka menjadi 13-13 sehingga pertandingan berjalan sangat sengit.

Kedua pasangan kembali bermain sengit hingga kejar-kejaran angka tak terhindarkan. Sempat imbang 19-19, Fajar-Rian sukses mengunci kemenangan di game pertama dengan skor 21-19.

Baca Juga: Bukan Susan Sameh, Ternyata Fajar Alfian Sedang Merindukan Hal Ini

Memasuki game kedua, ganda putra Indonesia sangat mendominasi laga hingga Aaron Chia-Soh Wooi Yik tak bisa mengejar angka.

Fajar-Rian unggul 11-7 di interval babak kedua dan sukses menang mudah di game kedua dengan skor 21-14.

Kekelahan ini kembali menjadi penghadang Aaron Chia-Soh Wooi Yik untuk merasakan tittle pertama mereka di turnamen World Tour.

Baca Juga: Hancurkan Wakil Singapura Dengan Skor Afrika, Duet Anyar Apriyani-Siti Fadia Mulus ke Babak Final SEA Games 31

Akibat hal ini, warganet Malaysia mengomentari kekalahan Aaron Chia-Soh Wooi Yik dari Fajar Alfian-Rian Ardianto.

Berikut komentar-komentar warganet Malaysia mengenai kekalahan Aaron Chia-Soh Wooi Yik dari Fajar-Rian dikutip Haloyouth.com dari halaman Facebook BAM.

"Gaada angin nak main tuh, rehat lah dulu 2,3 bulan , cari angin dulu, pasti comeback stronger," kata Acap Ayam.

"Pair no 1 Malaysia tapi satu tittle world tour pun belum ada, mental tuh cepat sangat down," Chisakai Kai.

"Sedih tapi kenak sabar," Nicholas Ngau.

Baca Juga: Romantis! Mitzi Abigail Langsung Turun Tangan Usai Ginting Raih Hasil Minor di Thomas Cup 2022

Warganet yang lainnya bahkan meminta mereka harus dipisahkan, pasalnya Aaron Chia dianggap cocok jika bermain dengan Teo Ee Yi.

"This pair must split (pasangan ini harus dipisahkan)," Yong Yen.

Sementara yang lain menyalahkan Soh Wooi Yik yang selalu menjadi sasaran kelemahan dari ganda putra nomor 8 dunia.

Baca Juga: Sulit Dipercaya, Ini 2 Kekalahan Marcus Gideon-Kevin Sanjaya dalam Waktu Tersingkat

"Aaron kne pasangan dengan Teo Ee Yi baru power.. Soh wooi Yik jadi sasaran kelemahan," kata Al Baihaqie.

"Aaron carik poin, Wooi Yik bagi poin, ideal," Shahfeeq Zainudin.

Editor: Adi Riyadi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah