Demi Ambisi Kejuaraan Dunia, Lee Zii Jia Mundur dari Singapore Open 2022 dan Commonwealth Games 2022

- 23 Juni 2022, 12:17 WIB
Lee Zii Jia /Youtube Sports and Education Updates/
Lee Zii Jia /Youtube Sports and Education Updates/ /

HALOYOUTH - Pemain tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia menyatakan untuk menarik diri dari ajang Singapore Open 2022 dan Commonwealth Games 2022.

Turnamen Singapore Open 2022 sendiri akan berlangsung pada 12-17 Juli, sementara Commonwealth Games 2022 digelar 28 Juli-8 Agustus di Birmingham, Inggris.

Alasan Lee Zii Jia memilih untuk mundur ialah karena dirinya ingin fokus mempersiapkan diri untuk Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo, Jepang.

Kejuaraan Dunia akan digelar pada 22 hingga 28 Agustus mendatang, akan tetapi memutuskan untuk mundur dari pesta olahraga negara persemakmuran tersebut merupakan keputusan sulit yang ia ambil.

"Keputusan tersebut diambil karena alasan kondisi fisik saya yang telah melalui sejumlah turnamen secara beruntun," kata Lee Zii Jia, melalui jejaring sosial Twitter Astro Arena seperti dikutip Haloyouth.com dari laman Djarum Badminton.

Baca Juga: Media China Sebut Era Momogi dan Chou Tien Chen Telah Habis! Siapa Berikutnya? Ternyata Ini

Lee Zii Jia juga mengatakan bahwa ia telah berdiskusi dengan timnya terkait keputusan yang ia ambil tersebut demi ambisi di Kejuaraan Dunia.

"Saya harus memilih antara Commonwealth Games dan Kejuaraan Dunia. Saya telah berdiskusi dengan tim dan kami memutuskan untuk mengalihkan fokus pada Kejuaraan Dunia," Lee, menambahkan.

Saat ini, pemain berusia 24 tahun tersebut tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti turnamen yang akan digelar di negaranya Malaysia dua pekan beruntun.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Djarumbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah