Ganda Putra Indonesia Mengerikan, Malaysia Pesimis Bisa Hentikan Kevin Sanjaya Cs di Kejuaraan Dunia 2022

- 20 Agustus 2022, 21:15 WIB
Marcus Gideon-Kevin Sanjaya
Marcus Gideon-Kevin Sanjaya /Instagram @kss.mdo/

HALOYOUTH - Melihat kekuatan ganda putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2022, Malaysia pesimis bisa menghentikan Kevin Sanjaya dkk.

Indonesia saat ini memiliki enam pasangan yang menakjubkan di 21 besar, ada peringkat 1 dunia Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya, Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan di ranking 3, hingga Fajar Alfian-Rian Ardianto di peringkat kelima.

Kemudian ada ganda putra muda, Pramudya Kusumawardana-Yeremia Rambitan (ranking 14), Bagas Maulana-Shohibul Fikri (19) dan Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin (21).

Baca Juga: Saking Kuatnya, Legenda Malaysia Geleng-geleng Melihat Kekuatan Ganda Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2022

Marcus-Kevin, Hendra-Ahsan, Fajar-Rian dan Shohibul-Bagas akan bersaing memperebutkan gelar di Kejuaraan Dunia 2022.

Saking kuatnya ganda putra Indonesia, mantan pemain ganda Malaysia, Datuk Razif Sidek percaya satu-satunya cara bagi Malaysia untuk melawan musuh bebuyutan mereka adalah memiliki kumpulan pasangan berkualitas yang lebih besar.

Pemain ganda putra Indonesia Fajar Alfian mengatakan bahwa bahwa dia dan pasangannya, Rian Ardianto tidak takut terhadap Malaysia atau China.

Baca Juga: Bukan Marcus-Kevin, Kodai Naraoka Mengaku Ingin Sehebat Pemain Ganda Putra Indonesia Ini

Namun Fajar Alfian mengatakan bahwa ancaman terbesarnya adalah bertemu dengan rekan satu tim mereka di Kejuaran dunia 2022.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x