Oma Gill Soroti Lengsernya Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya dari Peringkat 1 Dunia

- 20 September 2022, 14:51 WIB
Gillian Clark / Oma Gill
Gillian Clark / Oma Gill /Screenshoot Youtube BWF TV

Sejak diturunkannya di All England 2022 kemarin, performa Marcus-Kevin cenderung menurun.

Ditambah lagi Marcus yang harus menjalani operasi pada kakinya usai sempat cedera.

Baca Juga: Marcus-Kevin Lengser dari Peringkat 1 Dunia, Ini Catatan Rekor Gila Minions yang Sulit Dikalahkan Lawan

Pasangan yang dijuluki The Minions ini sempat turun kembali di pertandingan pada Indonesia Master dan Indonesia Open 2022.

Namun sayangnya, mereka gagal meraih juara usai tersingkir dan masih dalam performa kurang baik.

Mereka pun kembali absen di 3 turnamen selanjutnya, dan mulai kembali turun pada Kejuaraan Dunia 2022.

Baca Juga: Jelang Denmark Open 2022, Intip Persiapan Skuad Bulutangkis Indonesia Setelah Absen 2 Tahun

Turnamen Kejuaraan Dunia merupakan agenda penting bagi The Minions. Pasalnya, meski mereka memegang tahta ranking 1 dunia, The Minions masih belum pernah mencicipi podium tertinggi sebagai juara dunia.

Akan tetapi The Minions kembali gagal meraih juara usai tersingkir di babak 16 besar.

Atas dasar hal itu, mereka pun harus lengser dari peringkat satu dunia, dan digantikan oleh pasangan Jepang, Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah