7 Cara ini Bisa Kamu Gunakan Agar Lancar Bicara Bahasa Inggris Tanpa Perlu Keluar Uang, Yuk Coba!

13 Desember 2021, 17:41 WIB
7 Cara ni Bisa Kamu Gunakan Agar Lancar Bicara Bahasa Inggris Tanpa Perlu Keluar Uang, Yuk Coba! /pixabay/BiljaST/

HALOYOUTH – Bagi sebagian orang belajar bahasa inggris merupakan hal yang susah. Akan tetapi jika dilakukan secara tekun semua kesusahan tersebut akn sirna.

Begitu pula jika ingin fasih menggunakan bahasa Inggris. Bagi sebagian orang memiliki cita- cita ingin fasih berbicara dalam bahasa Inggris tapi tidak tahu harus memulai dari mana.

Berikut tips fasih berbicara bahasa Inggris yang dapat kamu lakukan tanpa perlu mengeluarkan uang.

1. Pahami dulu arti fasih dalam Bahasa Inggris

Fasih berarti mengenal bahasanya dan bisa menggunakannya dengan nyaman. Bisa berkomunikasi dengan bebas dan ngobrol dengan natives speaker tanpa terus-terusan mencari bantuan, itu berarti fasih.
Kefasihan dapat dilihat dari cara bicara.

Mempunyai bank kosakata yang kaya tetapi sering pause, banyak filler, atau sering mengulang membuat seseorang menjadi tidak fluent.

Baca Juga: Kata Berikut Sering Salah dalam Pelafalan, Berikut Cara Membacanya dengan Benar dalam Bahasa Inggris

Berbicara dengan pelan dan datar juga membuat seseorang terdengar tidak fasih. Di sisi lain, terdengar fasih juga tidak bisa serta merta diartikan kita bicara dengan bahasa Inggris yang baik dan benar. Maka, untuk jadi fasih, kita harus menguasai baik bahasanya (secara teoritis) maupun cara menggunakannya.

2. Buatlah target yang rinci

Menjadi fasih sebenarnya merupakan goal yang terlalu luas dan tidak rinci. Tipe target seperti ini sering membuat seseorang tidak fokus dan tidak membantu banyak dalam berproses.

Beriut adalah beberapa contoh target yang rinci, jelas, dan cukup menantang untuk meraihnya:

a. Belajar 30 kosakata baru dalam 30 hari
b. Benerin pronunciation 10 kata yang sering salah ucap pekan ini
c. Belajar 2 tenses dalam 2 minggu
d. Vidcall sama temen pake basing 1 jam

3. Temukan kelemahan yang bisa di-improve

Tiap orang punya kesulitan beragam dalam belajar bahasa Inggris. Ada yang kesulitannya di tenses, listening, dan sebagainya

Baca Juga: Bingung Cara Menikmati Hidup? Berikut 6 Tips Pelajari Seni Menikmati Hidup dengan Mudah

Berikan porsi lebih banyak untuk weak spots ini, karena ingin jago di semua bagian tanpa terlewat satu hal pun.

4. Dalami bahasa Inggris dalam dirimu

Belajar satu jam sehari dari buku sebenarnya tidak terlalu memberikan dampak signifikan. Cara agar cepat dan banyak berproses adalah dengan melibatkan bahasa Inggris dalam kegiatan sehari-hari.

Metode belajar seperti ini disebut dengan ‘immersion’.
Cara ini bisa dilakukan dengan cara yang fun dan sederhana. Misalnya, menyimak lagu, nonton series English, atau nulis diary in English. Libatkan bahasa Inggris dalam kehiduppan sehari-hari.
Berlatih dapat membuat lebih fasih.

5. Belajar dari kesalahan

Percaya atu tidak, orang lebih hafal dengan kesalahan yang mereka buat.Jadi, jangan takut salah. Semakin sering berbuat salah maka semakin banyak dirimu belajar. Sebagai tambahan, sediakan notes khusus untuk mencatat kesalahan yang sering dilakukan sebagai bahan evaluasi.

6. Tidak ada partner speaking? Pilih novel, komik atau bacaan bahasa Inggris kesukaan lalu baca dengan keras

Cobalah untuk sesekali merekam suara ketika membaca buku kesukaan. Setelah selesai merekam, koleksi suara yang ada bisa digunakan dan didengarkan untuk melatih kemampuan mendengarkan.

Baca Juga: Simak Tips dan Trik untuk Mendapatkan Beasiswa Chevening ke UK

7. Terakhir, jangan cepat puas karena ilmu bahasa luas sekali

Ketika berbicara bahasa Inggris sudah lancar, janganlah cepat berpuas diri. Banyak sekali kosakata ataupun slang baru yang harus di pelajari. Teruslah belajar agar ilmu yang di dapat semakin bertambah.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler