Wil Smith Membuat Cuitan Ini Setelah Insiden Penamparannya Kepada Chris Rock di Ajang Oscar 2022

28 Maret 2022, 16:05 WIB
Potret Will Smith / Tangkapan Layar / Instagram @willsmith /

HALOYOUTH – Oscar 2022, ajang penghargaan film paling bergengsi di Amerika Serikat tahun ini benar-benar menjadi sejarah di sepanjang perhelatannya.

Pasalnya dalam acara yang disiarkan secara langsung tersebut, terdapat insiden saat komika Chris Rock yang membacakan nominasi Best Documentary Features ditampar oleh Will Smith di atas panggung.

Kejadian itu bermula saat Chris Rock membuat lelucon tentang penampilan Jada Pinkett Smith, istri Will Smith.

Chris menyamakan penampilan Jada yang berambut pelontos dengan film GI Jane, film asal Amerika Serikat yang dirilis tahun 1997.

Baca Juga: Kena Gerd Pertama Kali, Maia Estianty: Ampun Deh Sakitnya

Walaupun awalnya Will Smith terlihat terhibur dengan lelucon tersebut, nyatanya ia tiba-tiba berjalan ke arah panggung dan langsung menampar wajah Chris Rock dengan keras.

Sontak saja hal tersebut membuat suasana Oscar yang tadinya meriah seketika menjadi tegang.

Setelah insiden tersebut dan selesainya perhelatan Oscar 2022, Will Smith membuat cuitan di akun Twitternya.

“Bicara nyata, saya bukan orang yang membuat Anda kesal/senang. Saya membuat podcast dan video game untuk mencari nafkah,” tulis Will Smith di akun Twitternya, @willsmith.

“Dengan risiko membuat orang-orang marah padaku daripada orang lain itu, dunia akan jadi tempat yang lebih baik jika kita berhenti menjawab kata-kata dengan kekerasan,” lanjutnya.

Baca Juga: Pecahkan Rekor Pre Order Album Pertama, NCT DREAM akan Rilis MV Album Kedua 'Glicth Mode' Hari ini

Lalu salah satu akun Twitter dengan nama @CookingIssues membalas cuitan tersebut dengan maksud menyemangati aktor 53 tahun tersebut.

“Aku merasa tidak enak untuk siapapun yang senang atau kesal denganmu. Mereka tidak akan pernah berhasil melewati kebisingan,” tulis akun @CookingIssues.

Tidak disangka Will Smith menanggapi komentar tersebut dengan kalimat yang tidak terduga.

“Aku benar-benar khawatir tentang orang-orang di sekitar siapapun yang menyemangati seseorang yang meninju wajah orang lain,” tulis Will Smith.***

Editor: Mukhamad Rozali

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler