Misterius dan Sulit Ditebak! Ini Tipe Orang yang Tidak Disukai Golongan Darah AB

14 Maret 2022, 19:53 WIB
Ilustrasi /Pixabay

HALOYOUTH - Golongan darah AB bisa dibilang jarang kita temukan.

Karena jumlahnya tidak sebanyak golongan darah yang lain, golongan darah AB ini hanya dapat mendonorkan darahnya ke sesama tipe AB namun mereka bisa menerima transfusi darah dari semua tipe golongan darah yang lain.

Jika dilihat dari masalah transfusi darah saja golongan darah AB ini sudah terbilang unik, keunikan para tipe AB ini juga tidak berhenti sampai disitu saja.

Karakter orang dengan golongan darah tipe AB merupakan orang-orang yang suka menyendiri dan menjunjung tinggi privasi dalam berhubungan dengan orang lain.

Baca Juga: Mengenal Karakter Zodiak Capricorn, Zodiaknya V BTS

Mereka cenderung jarang menceritakan masalah kepada orang lain atau bahkan mencampuri urusan orang lain.

Terkadang, mereka juga bisa tiba-tiba merenung dan diam meskipun sedang berada di lingkungan yang ramai.

Meskipun begitu, sifat misterius dan sulit ditebak para tipe AB ini justru menjadi daya tarik mereka.

Pemilik golongan darah AB sangat mengutamakan logika dalam proses mereka berfikir pada berbagai masalah.

Para tipe AB ini lebih menekankan pada rasionalitas.

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Dikenal Paling Sulit dalam Menemukan Cinta Sejati, Jangan-jangan Karena Ini

Hanya saja karena memiliki tingkat logika yang sangat tinggi, golongan darah lain seringkali sulit mengerti pola pikir si AB.

Daya analisis mereka juga tinggi dalam sebuah persoalan yang kompleks.

Mereka mampu melihat langsung ke inti masalah dan mencari solusi yang tepat.

Jadi jika kamu mempunyai masalah yang tidak bisa kamu selesaikan sendiri, minta lah bantuan kepada para tipe AB ini untuk memecahkan masalahmu.

Golongan darah AB cenderung sedikit berbicara dan lebih banyak mengamati.

Ketika mengobrol pun, mereka hanya mengutarakan hal-hal yang penting saja.

Baca Juga: Simak 4 Zodiak yang Dikenal Sangat Pemalu, Diantaranya Ini, Kamu Termasuk Gak?

Mereka mampu berbicara cukup panjang jika sedang memberikan kritik dan nasehat.

Jika sedang marah, mereka mengekspresikannya secara halus dan tenang dengan menggunakan kata-kata yang singkat, padat, jelas, dan begitu menusuk hati.

Meskipun begitu, sesungguhnya apa yang diungkapkan si AB ini bisa dibilang hampir semuanya benar.

AB juga memiliki pola pikir yang lebih dewasa daripada golongan darah yang lain yang seumuran.

Itulah yang membuat mereka tampak tenang dari luar namun dibalik ketenangannya, perasaan mereka sedang panik luar biasa.

Mereka pandai menyembunyikan perasaannya. Selain itu, para tipe AB merupakan orang-orang yang tidak suka berkompetisi.

Baca Juga: Inilah Jenis Bahasa Cinta Kamu Berdasarkan Zodiak

Mereka mengutamakan keseimbangan dan ketentraman jiwa. Mereka sangat cinta damai.

Meskipun tipe AB ini mencintai kedamaian, namun ada dua hal yang sepertinya tidak bisa ditolerir oleh mereka, yaitu kemunafikan dan pengkhianatan.

Mereka sangat tidak menyukai orang-orang yang suka mencari muka.

Ketika mereka dikhianati, mereka akan mengingat hal tersebut selamanya.

Jadi untuk kamu yang mempunyai pacar atau teman bergolongan darah AB, jangan sampai kamu menghianati para tipe AB ya karena mereka tidak akan melupakan hal tersebut.*

 
Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler