Aplikasi Edit Video yang dapat Diakses Melalui Komputer dan Handphone

1 Agustus 2020, 14:45 WIB
Ilustrasi rekam video. *Pexels /Pexels/

HALOYOUTH - Apakah Anda suka jalan-jalan dan merekam jejak kemanapun langkah berpijak? Punya banyak video tetapi bingung aplikasi apa yang mendukung untuk mengeditnya.

Berikut Halo Youth membagikan beberapa aplikasi yang sering digunakan untuk mengedit video dalam dunia perfilman dan pertelevisian yang mudah dipahami.

Baca Juga: Mari Bernostalgia dengan Sitkom-Sitkom Tahun 2000-an

1. Adobe Premiere dan After Effect

Aplikasi yang populer sering digunakan secara bersamaan untuk dunia perfilman, broadcasting dan pertelevisian.

Menurut M. Darmadiansyah Tanjung seorang mahasiwa yang gemar mengulik video kelebihan menggunakan Adobe Premiere ada pada tools-nya mudah dipahami.

Kemudian hasilnya dapat diatur sesuai keinginan, banyak fitur yang dapat mempermudah pengeditan, hingga tak memakan banyak space pada komputer atau laptop yang digunakan.

Selain itu, Tanjung juga menjelaskan, beberapa hal mengenai After Effect diantaranya, dapat membuat logo menjadi bergerak sesuai yang Anda inginkan, digunakan membuat animasi, dapat mengubah objek 2d menjadi 3d, tool mudah dipahami, serta banyak fitur-fitur yg membantu untuk mempermudah pemula.

2. Camtasia 

Aplikasi edit video yang menyediakan banyak pilihan format output, mudah digunakan untuk pemula, membuat produksi visual yang menakjubkan dengan waktu cepat dan mudah.

Baca Juga: RianTV Kanal Youtube yang Peduli akan Nasib ODGJ

3. Kinemaster 

Aplikasi edit video di handphone namun fitur-fiturnya tidak kalah dengan aplikasi edit pada komputer.

4. InShot 

Adalah aplikasi edit video, foto dan kolase pada handphone. Aplikasi ini menyediakan lahan kanvas untuk ukuran video, musik, stiker, text, filter, cut, split, kecepatan dan duplikat. Biasanya sering digunakan untuk video instagram.

5. Splice

Pengedit film dengan musik aplikasi khusus untuk pengguna Iphone yang bisa memangkas, transisi, dan menambahkan efek gerak lambat.

Baca Juga: Puisi-puisi Sapardi Djoko yang Tumbuh Subur di Pikiran Pembaca

6. Viva Video 

Aplikasi edit video di handphone yang di dalamnya terdapat berbagai macam fitur diantaranya; lini masa, music multi trek, pangkas video, sesuaikan kecepatan video, kolase, ekstrasi musik, penyesuaian parameter, pembesar perkecil ukuran video. Aplikasi ini sangat mudah digunakan untuk pemula.

7. FilmoraGo

Video editor dan maker yang di dalamnya menyajikan musik, text , stiker, adjudments seperti kontras, warna, cahaya gelap terang, PIP dan kanvas. Biasanya digunakan untuk vloger pemula.

8. Power Director

Alat pengeditan profesional yang seru bermanfaat untuk, pertama, mengedit dan ekspor video dalam resolusi hingga 4K, kedua, buat video maju cepat (fast motion) atau kecepatan lambat (slow-motion) dengan penyesuaian kecepatan,

ketiga, ganti latar belakang dengan editor layar hijau menggunakan kunci chroma, keempat, dapat membuat efek pencahayaan ganda yang menakjubkan dengan mode hamparan dan penggabungan video, kelima, dapat langsung unggah langsung ke YouTube dan Facebook.

Baca Juga: 5 Etika yang Harus Dimiliki Pesepeda di Jalanan Saat Pandemi

9. Video Clip 

Video editor dapat diedit putar, skala dan tanam. Selain itu dapat membuat blur perbatasan, add real time perbatasan blur pada video. Serta dapat menambahkan latar belakang, potong durasi, potong video Anda untuk 6 detik, 15 detik.

Itulah beberapa aplikasi video yang sering digunakan oleh para pemula maupun senior editor videografi saat ini. Selamat merekam jejak dan edit  video sesuka Anda. ***

Editor: Alvin Aditya Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler