4 Kesalahan Saat Membuka Usaha, Nomor 3 Sering Banyak Dilanggar

- 23 April 2021, 20:18 WIB
Ilustrasi Usaha
Ilustrasi Usaha /200degrees/Pixabay

HALOYOUTH - Memiliki usaha yang sukses adalah impian semua orang namun tidak semudah yang dimpikan, Karna memerlukan proses yang panjang.

Hanya ada 20 persen dari para pelaku usaha yang berhasil bertahan ditahun tahun pertama sejak dimulainya usaha, sisanya rata rata gagal.

Maka dari itu tim Haloyouth.pikiran-rakyat.com merangkum dari berbagai sumber tentang kesalahaan saat membuka usaha. :


1. Rencana Bisnis Yang Belum Matang

Hal ini sering kali ditemukan dalam dunia usaha kecil, terkadang ide yang baik menurut kamu belum tentu dalam pelaksanaannya itu baik, maka dari sebelum melakukan usaha sebaiknya kamu melakukan riset dan Perencanaan yang matang supaya usaha kami aman.

Perencanaan yang matang kamu harus mampu unggul dalam bersaing dari lawan bisnis kamu, mengetahui bagaimana proses jualan pada bulan pertama? Bulan kedua dan setrusnya, bagaiamna proses penawaran produk kamu kepada konsumen? Apakah sosial media cocok untuk pemasaran produk? dan lain sebagainya.

2. Ekspansi Terlalu Cepat

Dalam dunia usaha soal pertumbuhan yang dapat ditangani dan diantisipasi dengan benar, jika kamu tidak mampu mengatur dan menangani sebuah ekspansi lalu terlalu terburu-buru dapat menjadi bumerang dan mengacaukan bisnis usaha kamu.

Dalam dunia usaha, lambat namun stabil terkadang dapat mengantarkan kamu pada keberhasilan. Maka dari itu kamu harus cerdas dalam memilih target konsumen kamu serta kamu juga perlu mempertimbangkan bagaimana proses pembayaran modal yang sudah kamu pinjam.

3. Target tak Tercapai

Banyak yang para pelaku usaha yang gagal dikarnakan target penjualan nya tak tercapai, terkadang para pelaku usaha hanya mengandalkan satu segmen konsumen saja, semisal kamu buka usaha makanan dan minuman dan hanya mengandalkan konsumen berasal dari sekolahan, hal ini kami harus mengatur ulang rencana bisnis kamu sebab apabila sekolah itu libur maka akan membuat target kamu tidak akan tercapai.

Maka dari itu supaya target kamu tercapai insigth konsumen harus banyak dan berbagai penjuru, agar strategi pemasaran kamu bisa dilakukan tanpa mengandalkan satu tujuan.

4. Malas Belajar Dari Usaha Lain

Terkadang para pelaku usaha tidak ingin meminta nasihat dari para pelaku usaha yang lain, hal ini akan membuat usaha kamu akan cenderung stagnan dan mudah gagal.

Kamu hanya cukup berkumpul dari sesama pelaku usaha yang memiliki pengalaman, selain menumbuhkan pengetahuan kamu juga dapat berhati-hati dalam mengatur Usaha yang menimbulkan kegagalan.***

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah