PILKADA.AI, Platform Kampanye Politik Berbasis Teknologi Generative AI, Untuk Kemenangan Pilkada

31 Mei 2024, 16:57 WIB
Pilkada.ai /

HALOYOUTH - Dalam upaya mendukung para calon kepala daerah dalam pemilihan
umum yang semakin kompleks, Pilkada.AI dengan bangga memperkenalkan platform berbasis teknologi generative artificial intelligence (AI) dan big data.

Platform ini dirancang untuk mengoptimalkan efektivitas kampanye melalui analisis data politik yang akurat dan menyediakan strategi pemenangan yang efisien hingga level TPS.

Platform Pilkada.AI menyediakan serangkaian fitur inovatif, termasuk peta politik dan navigasi yang dirancang untuk microtargeting di tingkat kecamatan dan nanotargeting di TPS prioritas.

Baca Juga: Tanpa Pemekaran, Masyarakat Bogor Timur Tolak Beri Suara Saat Pilkada 2024 ini Alasannya...

Ini memungkinkan para calon kepala daerah untuk menerapkan strategi kampanye yang tepat sasaran dan menghemat biaya secara signifikan.

Salah satu fitur unggulan kami adalah aplikasi tim sukses yang dilengkapi dengan survei pushpoll, geo-tagging, dan teknologi anti fake GPS, yang dirancang untuk mengamankan dan memaksimalkan efisiensi penggunaan dana kampanye.

“Di era modern ini, kampanye pilkada tidak hanya sekedar mengandalkan popularitas, rekam jejak, kredibilitas, atau program yang diusung, tetapi juga harus didukung dengan pemahaman mendalam tentang dinamika konstituen lokal.

Baca Juga: Miliki Ribuan Anggota dan Simpatisan, Partai Buruh Bakal Usung Sosok ini di Pilkada Kabupaten Bogor 2024

Platform ini tidak hanya mampu mengidentifikasi wilayah prioritas bahkan dapat juga memahami elektabilitas calon kepala daerah juga kompetitor.” ujar Nadia Shabilla, CEO Pilkada.AI.

Pilkada.AI juga menggunakan dan didukung oleh teknologi, Large Language Model (LLM), machine learning, dan Generative AI terkini.

Teknologi ini memungkinkan Pilkada.AI
mengolah jutaan data menjadi strategi yang personal dan nanotargeting bagi para calon kepala daerah.

Baca Juga: Parpol Tandatangani MoU Pilkada, Siapa Susul? Jaro Ade: Saya Terbuka dan Siap Berproses Disemua Partai

Penggunaan teknologi tersebut juga mampu menghasilkan rekomendasi kampanye yang positif berdasarkan isu-isu kritikal yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Dari sisi komunikasi kampanye, Pilkada.AI dapat merancang komunikasi kampanye mulai dari slogan, narasi pidato, caption media sosial dan target sasaran iklan kampanye dengan teknologi AI, yang dirancang untuk membantu calon kepala daerah meningkatkan peluang memenangkan pemilihan dalam kampanye mereka.

Nadia Shabilla memastikan dengan Pilkada.AI calon kepala daerah dapat mengakses data terkini, pencapaian yang pernah diraih, memahami berbagai isu kritikal di wilayahnya, menganalisis tren pemilih, hingga mengimplementasikan strategi yang telah terbukti efektivitasnya, semua dalam satu platform yang mudah digunakan.

Baca Juga: Berbagai Manfaat Melatih Otot Kaki, Salah Satunya Meningkatkan Metabolisme Tubuh, Simak Penjelasannya

"Platform ini bukan hanya meningkatkan kesempatan menang dalam pilkada, tetapi juga membuat para calon kepala daerah dapat selalu memahami kondisi sehari-hari di tengah masyarakat.

Pilkada.AI memiliki kemampuan dan jangkauan di seluruh wilayah Indonesia. Platform ini juga dapat digunakan oleh para calon kepala daerah di semua tingkatan mulai dari walikota, bupati
hingga gubernur.

Pilkada.AI berkomitmen untuk menjadi partner strategis Anda dalam meraih kemenangan pada pemilihan umum. Untuk informasi lebih lanjut tentang platform dan layanan kami, kunjungi laman www.pilkada.AI.***

Editor: Maslam Danur

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler