SEA Games 2021 Resmi Diundur, Raja Sapta: Jika Mei atau April 2022, Kita Butuh Proses Pengajuan Anggaran!

9 Juli 2021, 15:56 WIB
SEA Games Vietnam Ditunda /

HALOYOUTH- Perhelatan SEA Games 2021 yang merupakan pesta olahraga se Asia tenggara resmi di undur.

Mulanya ajang perlombaan tersebut akan dilaksanakan pada akhir tahun 2021 ini dengan Vietnam sebagai tuan rumahnya.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Raja Sapta Oktohari.

Baca Juga: Asa Tim Bulutangkis Indonesia Menjaga Tradisi Emas di Olimpiade Tokyo 2020

Ia menyampaikan kabar bahwa gelaran SEA Games 2021 yang diselenggarakan di Vietnam telah resmi ditunda.

Pesta olah raga terbesar di Asia Tenggara ini tidak bisa diselenggarakan pada akhir 2021 nanti lantaran pandemi Covid-19 yang belum mereda di berbagai negara.

Sebelumnya Vietnam meminta penundaan SEA Games 2021 dikarenakan dampak pandemi Covid-19 yang melonjak naik.

Baca Juga: 5 Menit Bisa Mengecilkan Paha dan Betis yang Bergelambir, Lakukan Olahraga Ini!

Akan tetapi permintaan Vietnam ini sebelumnya ditolak oleh Brunei, Kamboja, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand dan Timor Leste.

Namun, setelah melakukan pembicaraan yang berjalan alot maka di tercapailah keputusan yang di ambil hari Kamis 8 Juli 2021.

Mengenai hasil rapat kerja SEA Games Federation (SEAGF) tersebut, Raja Sapta Oktohari memberitahukan bahwa pada keputusan akhirnya adalah menunda ajang SEA Games 2021 ke 2022. Tanggalnya pun dipastikan akan digelar pada 21 November 2022 mendatang.

Baca Juga: 4 Jenis Olahraga Ini Bisa dilakukan di Rumah Tanpa Perlu Alat Khusus

“Saat ini saya masih melakukan rapat bersama anggota SEAGF mengenai SEA Games 2021. Dari hasil rapat bisa dipastikan SEA Games di Vietnam pada 2021 tidak ada,” ungkap Ketum KOI Raja Sapta Oktohari saat menghadiri jumpa pers online.

Namun Raja juga memastikan bahwa Indonesia keberatan jika akan diselenggarakan pada 2022 nanti dilakukan pada awal tahun depan.

Hal tersebut disebabkan lantaran anggaran untuk para atlet mengikuti SEA Games tentu membutuhkan proses yang panjang. Jadi, ia sangat menolak jika SEA Games 2022 digelar di awal hingga pertengahan tahun.

“Indonesia sudah menyatakan kalau acara dilakukan Mei atau April itu sulit karena butuh proses untuk pengajuan anggaran. Jadi, sulit jika langsung dipindahkan ke 2022 awal,” tutup Raja.***

Editor: Rifqiyudin

Tags

Terkini

Terpopuler