Melaju ke Perempat Final Thailand Open 2022, BL Indonesia Justru Cemaskan Shesar Hiren, Masalahnya Karena Ini

20 Mei 2022, 10:16 WIB
Shesar Hiren Rhustavito /Humas PP PBSI/

HALOYOUTH - Shesar Hiren berhasil mencatatkan diri sebagai satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil lolos ke babak perempat final Thailand Open 2022 di nomor tunggal putra.

Shesar Hiren berhasil melaju ke babak perempat final Thailand Open 2022 usai dirinya menaklukkan wakil Denmark, Brian Yang lewat babak rubber game 18-21, 21-8, dan 21-7.

Menjadi satu-satunya tunggal putra Indonesia yang masih bertahan di gelaran turnamen Thailand Open 2022, Shesar Hiren dipastikan akan memikul beban berat.

penBaca Juga: Penuh Drama Lawan Malaysia di SEA Games 2021, Duet Pramudya/Yeremia Bongkar Hal Mengejutkan

Terlebih lagi di laga nanti, pemain peringkat 24 dunia itu akan ditantang oleh pebulutangkis unggulan asal Malaysia, Lee Zii Jia yang sebelumnya juga telah sukses menaklukkan lawannya asal Jerman Kai Schaefer lewat straight game 21-11 dan 21-13.

Menghadapi Lee Zii Jia di laga perempat final Thailand Open 2021, para Badminton Lovers (BL) Indonesia justru dibuat ketar-ketir.

Kekhawatiran mereka bukan tanpa alasan. Pasalnya sejauh ini, performa Shesar Hiren belum sepenuhnya menunjukkan hasil yang maksimal.

Terlihat dari beberapa laga yang ia hadapi di sepanjang turnamen di gelar. Shesar Hiren kerap melakoni laga lewat babak rubber game.

Baca Juga: Jadi Misi Balas Dendam, Shesar Hiren Siap Tumbangkan Wakil Malaysia Ini di Perempat Final Thailand 2022

Oleh karenannya BL Indonesia menilai bahwa Shesar Hiren tidak bisa menjaga konsistensi selama pertandingan yang ia lakoni.

Berbeda halnya dengan Zii Jia yang jika dibandingkan, selalu menuai hasil yang konsisten selama pertandingan berlangsung.

Seperti dikutip haloyouth.com dari laman akun twitter @BadmintonTalk, salah satu BL Indonesia menuliskan keresahannya itu dengan mengatakan bahwa seharusnya Shesar Hiren tidak berjumpa mantan juara dunia itu di babak perempat final.

Baca Juga: Melaju ke Perempat Final SEA Games 2021, Putri KW Kena Evaluasi, 3 Pelatih Turun Tangan

"Bau bau bauu, kenapa Vito harus ketem LZJ pas lagi onfire sih. Ketemu Nhat Nguyen gitu kek, atau Jun Peng masih mending... Kenapa LZJ," tulis akun @livinggoddess_ dikutip haloyouth.com dari laman twitter @BadmintonTalk pada Jumat, 20 Mei 2022.

Bukan hanya itu, BL Indonesia lain pun juga mengungkapkan perasaan yang sama soal pertemuan di laga perempat final nanti.

"Semoga rejeki ya om Vito dari sekian banyak lawan kenapa ketemu LZJ nya sekarang ;__________;" tulis akun @ekylnt.

Bahkan salah satu dari BL Indonesia berharap unggulan pertama Malaysia itu mundur dari turnamen tersebut.

"Andai LZJ mundur," tulis akun @ehgausahkepo.

Laga lanjutan perempat final Thailand Open 2022 antara Shesar Hiren Rhustavito melawan Lee Zii Jia akan digelar pada Jumat, 20 Mei 2022 pada pukul 09.00 WIB.***

 

Editor: Nahrul Muhilmi

Tags

Terkini

Terpopuler