Bukan Viktor Axelsen atau Momota, Tungga Putra ini Tempati Ranking 1 Dunia Terlama, Ada Pemain Indonesia?

21 Mei 2022, 08:04 WIB
Tunggal putra terbaik Jepang Kento Momota /Reuters/

HALOYOUTH - Persaingan untuk memuncaki peringkat 1 dunia BWF semakin memanas usai Kento Momota digusur tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Viktor Axelsen kini kokoh berada di peringkat 1 dunia dengan mengoleksi poin 119.806, sementar Kento Momota harus puas turun di posisi kedua dengan raihan 112.554 poin.

Kento Momota belakangan tidak menunjukkan performa apik harus rela dikudeta Viktor Axelsen yang dalam performa terbaik.

Tak mudah bagi Axelsen untuk mencapai peringkat 1 dunia, sebab harus melalui perjuangan panjang berdarah-darah bersaing dengan berbagai pemain top dunia.

Baca Juga: Romantis! Mitzi Abigail Langsung Turun Tangan Usai Ginting Raih Hasil Minor di Thomas Cup 2022

Namun, takhta ranking 1 dunia tidak mudah untuk dipertahankan, butuh konsistensi pemain untuk mempertahankannya atau bisa saja merebutnya kembali.

Tahukah badminton lovers ternyata terdapat pemain top tunggal putra yang sukses memuncaki ranking 1 dunia dalam waktu yang cukup lama.

Tunggal putra yang menduduki ranking 1 terlama, bukan Viktor Axelsen ataupun Kento Momota loh. Lantas siapa?

Berikut deretan tunggal putra yang kokoh memunci peringkat 1 dunia terlama sepanjang sejarah bulutangkis.

Baca Juga: Menang Kali Pertama Lawan The Daddies, Kim Astrup-Anders Skaarup Rasmussen Dipuji Oma Gill, Begini Katanya

4. Ardy Bernardus Wiranata (Indonesia)

Ardy Bernardus Wiranata, atau Ardi B.W. merupakan atlet bulutangkis terbaik Indonesia di era 1990-an.

Dimasanya, Ardy B.W menjadi pemain yang ditakuti dunia, Dia berhasil menorehkan berbagai prestasi seperti gelar juara Indonesia Open sebanyak 6 kali. Selain itu, Ardy juga meraih Medali Perak Olimpiade Barcelona 1992.

Kehebatan Ardy memang tak diragukan lagi, dia pun meraih Medali Perak di Olimpiade Barcelona 1992.

Berkat prestasinya, Ardy B.W melesat di ranking 1 dunia, Ia mengukuhkan diri sebagai pemegang salah satu ranking satu dunia terlama selama 153 Minggu.

3. Peter Gade (Denmark)

Legenda bulutangkis Denmark, Peter Gede tercatat pernah memuncaki ranking satu dunia selama 159 Minggu di sektor tunggal putra.

Baca Juga: Tersingkir dari Thailand Open 2022, Mohammad Ahsan ke Kim Astrup-Rasmussen: Akhirnya Kalian Mengalahkan Kami

Peter Gade mencetak sejarah bulangkis pada Kejuaraan All England pada edisi 1999. Kemudian, Dia berhasil menggondol lima mahkota Kejuaraan Eropa di nomor tunggal putra.

Peter Gede menduduki peringkat teratas dunia pada tahun 1998 hingga 2001.

2. Lin Dan (China)

Legenda bulutangkis China, Lin Dan tercatat menempati ranking 1 dunia selama 211 Minggu sejak pertama kali merasakannya pada 26 Februari 2004.

Diseoanjang karier Lin Dan telah mencatatkan 666 kemenangan dan 128 kekalahan. Dia mengoleksi 66 gelar juara termasuk berbagai torehan prestisius juara Olimpiade hingga dunia.

Lin Dan juga tercatat sebagai pemilik tinta emas dengan meraih lima gelar kejuaraan dunia mulai 2006, 2007, 2009, 2011, hingga 2013.

Baca Juga: Romantis! Mitzi Abigail Langsung Turun Tangan Usai Ginting Raih Hasil Minor di Thomas Cup 2022

Kehebatan Lin Dan dianugrahi sebagai pemilik gelar Super Grand Slam 'sang juara sembilan turnamen utama'. Kesembilan gelar itu diraih Lin Dan meliputi Olimpiade, Piala Thomas, Piala Sudirman, Super Series Final, All England, Asian Games dan Kejuaraan Dunia.

Disisi lain, Lin Dan termasuk dalam generasi F4 bersama rival rivalnya adalah Peter Gede, Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei.

Deretan gelar bergengsi Lin Dan, Olimpiade 2008 hingga 2012, gelar Kejuaraan Dunia BWF edisi 2006, 2007, 2009, 2011, 2013, gelar World Cup edisi 2005, 2006, gelar piala Sudirman 2005, 2007, 2009, 2011,  2015, 2018.

Tak henti disitu, Lin Dan sukses meraih gelar Piala Thomas edisi 2005, 2007, 2009 2001, 2015, gelar Asian Games (Individu) edisi 2010, 2014, gelar Asian Games (beregu) edisi 2006, 2010, 2018, gelar Kejuraan Asia edisi 2010, 2011, 2014 2015, hingga BWF Super Series dan World Tour mencapai 24 gelar juara.

Baca Juga: Masih Ingat Valencia Tanoesoedibjo Temani Kevin Sanjaya Latihan Bulutangkis? Ternyata Ada yang Menarik Loh...

1. Lee Chong Wei (Malaysia)

Legenda bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei mengukuhkan diri sebagai pemegang rekor dunia bulutangkis tunggal putra dengan menempati urutan nomor satu dunia dengan total 348 pekan (199 pekan secara beruntun) sepanjang tahun 2000 hingga 2019

Selama berkarier, Lee Chong Wei sukses mendulang 69 gelar juara dari berbagai ajang bulutangkis dunia.

Rekor Lee Chong Wei tentu pencapaian luar biasa hingga kini belum terpatahkan.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler