Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Dapat Bonus Rp5,5 Miliar dari Presiden Jokowi

- 13 Agustus 2021, 11:52 WIB
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu diberikan bonus uang tunai sebesar Rp5,5 miliar dari Presiden Jokowi
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu diberikan bonus uang tunai sebesar Rp5,5 miliar dari Presiden Jokowi /ANTARA

HALOYOUTH - Peraih medali emas cabang olahraga bulutangkis ganda putri pada Olimpiade Tokyo 2020 Greysia Polii dan Apriyani Rahayu dapat bonus langsung dari Presiden Joko Widodo.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu masing-masing mendapatkan bonus uang tunai sebesar Rp5,5 miliar.

Diketahui Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil membawa pulang medali emas usai mengalahkan Chen-Jia wakil dari China di final Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Guyonan Anthony Ginting Tanggapi Isu Bawa Hasil Tes PCR ke Mall Bikin Ngakak

Mereka berdua berhasil membawa harum nama bangsa Indonesia di kancah internasional.

Presiden Jokowi terlihat menyerahkan langsung bonus tersebut bagi para atlet dan pelatih yang bertanding pada Olimpiade Tokyo 2020.

"Atas prestasi yang saudara-saudara raih, pemerintah memberikan penghargaan berupa bonus tapi mungkin angkanya tidak perlu saya sebut? Apakah perlu saya sebut? Karena situasinya pandemi, tapi gak papa ya saya sebut," kata Presiden Jokowi di halaman Istana Kepresidenan Bogor, sebagaimana dikutip haloyouth.com dari Antara pada Jumat, 13 Agustus 2021.

Baca Juga: Kisah Haru Dibalik Medali Emas Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Di Olimpiade Tokyo 2020

Jokowi juga didampingi dengan Menpora, Zainuddin Amali, Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari, Chef de Mission kontingen Indonesia Rosan P Roeslani, Ketua Umum PBSI Agung Firman dan para atlet yang berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah