Sukar Dipercaya! Pemain Tunggal Putra Indonesia ini Taklukan Kento Momota dengan Durasi Tercepat

- 30 September 2021, 05:38 WIB
Kento Momota pimpin skuad Jepang di Piala Sudirman 2021
Kento Momota pimpin skuad Jepang di Piala Sudirman 2021 /RITZAU SCANPIX/REUTERS

HALOYOUTH - Siapa yang tidak kenal dengan Kento Momota? Pebulutangkis tunggal putra terbaik dunia asal Jepang yang saat ini masih kokoh di ranking satu BWF.

Saat ini Kento Momota sedang berjuang membela negaranya, Jepang di ajang Piala Sudirman 2021 yang di gelar di Vantaa, Finlandia sejak 26 September hingga 3 Oktober 2021.

Kento Momota telah bermain sebanyak satu kali ketika menghadapi wakil Inggris, Johhnie Torjussen dan menang dengan skor 22-20 dan 21-20.

Baca Juga: Kembali Tumbang, Axelsen Tertunduk Lesu Denmark Harus Tersingkir di Perempat Final Piala Sudirman 2021

Kehebatannya dalam dunia bulutangkis sudah tidak diragukan lagi, Kento Momota tercatat dalam Guinness World Records sebagai pebulutangkis tunggal putra yang mampu meraih gelar juara terbanyak dalam satu tahun.

Rekor tersebut dibukukan Kento Momota saat memenangi 11 gelar juara sepanjang musim kompetisi BWF 2019.

Pencapaian Kento Momota ini berhasil melampaui torehan Lee Chong Wei (Malaysia) yang sebelumnya mendapat 10 gelar pada musim 2010 lalu.

Baca Juga: Indonesia Gugur di Perempat Final Piala Sudirman 2021, Malaysia Lolos ke Semi Final

Ternyata Kehebatan Kento Momota dalam bermain bulutangkis tak terlepas dari pelatihnya saat di sekolah SMP Tomioka. Sosok pelatih tersebut ternyata berasal dari Indonesia bernama Imam Tohari.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah