Kevin Sanjaya Nangis Gara-gara ini, Fung Permadi: Dia Ngambek...

- 17 Januari 2022, 01:49 WIB
Pebulutangkis ganda putra terbaik Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo
Pebulutangkis ganda putra terbaik Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo /Tangkapan layar YouTube/Titik Fokus/

HALOYOUTH- Nama Kevin Sanjaya Sukamuljo tidak asing lagi ditelingan masyarakat Indonesia.

Kevin Sanjaya Sukamuljo yang berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon telah mengukir segudang prestasi di tingkat dunia. Tercatat sepanjang turnamen 2021 saja, Kevin Sanjaya Sukamuljo-Marcus Fernaldi Gideon berhasil menembus enam kali masuk final. Pasangan berjuluk The Minions mampu mengantarkan tim beregu putra Indonesia meraih gelar juara Thomas Cup 2021.

Penampilan mentereng The Minions setelah berhasil menjuarai Hylo Open 2021. Makin tak terbendung, ganda putra nomor 1 dunia kembali mencatatkan namanya di pidum tertinggi setelah berhasil meraih gelar juara Indonesia Open 2021. Tak henti disitu, Kevin-Marcus juga berhasil menjadi runner up berturut-turut di French Open, Indonesia Masters, hingga BWF World Tour Finals 2021.

Dengan prestasi itu, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon tidak tergoyahkan di puncak ranking 1 dunia dengan mengantongi poin sebanyak 111.827.

Baca Juga: Melati Daeva Beri Kode Keras Soal Masa Depannya, Pisah dengan Praveen Jordan atau Keluar Pelatnas?

Namun tahukah badminton lovers, ternyata untuk menjadi pemain top dunia tidak mudah bagi seorang Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Perjalana Kevin Sanjaya dalam menekuni karier di dunia bulutangkis penuh dengan berbagai ujian. Bahkan, Kevin pernah menangis ketika kalah dari pertandingan.

Hal itu terungkap ketika tim Manajer PB Djarum, Fung Permadi membongkar masa lalu perjalanan Kevin sebelum menjelma sebagai pebulutangkis terbaik dunia.

Kevin Sanjaya sendiri merupakan atlet bulutangkis jebolan klub PB Jarum yang sukses mengharumkan nama Indonesia dikancah dunia.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x