Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran Tahun 2024 Telah Dibuka Berikut Syaratnya

- 3 Mei 2024, 14:30 WIB
SNBT Unpad 2024: 10 Prodi Ini Bisa Jadi Pilihan Tepat untuk Menghindari Persaingan Ketat, Daftar Sebelum 5 April!
SNBT Unpad 2024: 10 Prodi Ini Bisa Jadi Pilihan Tepat untuk Menghindari Persaingan Ketat, Daftar Sebelum 5 April! /

HALOYOUTH - Universitas Padjadjaran atau dikenal dengan singkatan Unpad merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang ada di Indonesia.

Unpad berdiri pada 11 September 1957, dengan lokasi kampus di Bandung. Saat ini, Unpad berstatus sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum.

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 80 Tahun 2014 tentang Penetapan Unpad sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum ditandatangani Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono, pada 17 Oktober 2014.

Setelah itu, Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2015 tentang Statuta Universitas Padjadjaran ditandatangani Presiden RI, Joko Widodo, pada 22 Juli 2015.

Baca Juga: Aldi Reihan Duta Guru Literasi Nasional Ingatkan Bahwa Pendidikan Sebagai Tanggung Jawab Bersama

PTN Badan Hukum ini tercantum dalam Undang-Undang Nomor 12 Tahun 12 tentang Pendidikan Tinggi.

Pada pasal 65 UU tersebut disebutkan, penyelenggaraan otonomi perguruan tinggi dapat diberikan secara selektif berdasarkan kinerja oleh Menteri kepada PTN (Unpad).

Bentuk otonomi yang dimaksud terdiri dari PTN yang menerapkan pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum (PK BLU) atau PTN Badan Hukum. Unpad telah melaksanakan otonomi PK BLU sejak 15 September 2008, dan kini memperoleh mandat untuk meningkatkan otonomi menjadi PTN Badan Hukum.

Baca Juga: Politeknik Piksi Input Serang Raih Penghargaan dari LLDIKTI Wilayah IV Kategori Pengelolaan PDDIKTI Terbaik

Halaman:

Editor: Imam Tantowi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah